Ade Rai Ungkap Keinginan Agung Hercules yang Belum Terwujud

Ada sebuah keinginan Agung Hercules yang belum terwujud.

oleh Rizky Aditya Saputra diperbarui 02 Agu 2019, 11:00 WIB
Ada sebuah keinginan Agung Hercules yang belum terwujud.

Liputan6.com, Jakarta - Agung Hercules mengembuskan napas terakhirnya di Rumah Sakit Kanker Dharmais, Jakarta. Penyanyi lagu "Astuti" ini meninggal dunia usai berjuang melawan sakit kanker otak.

Meninggalnya Agung Hercules membuat para sahabat merasakan kehilangan. Salah satunya Ade Rai yang mengaku terkejut ketika mendengar kabar meninggalnya Agung Hercules.

Menurut Ade, ada sebuah keinginan Agung Hercules yang belum terwujud. Ketika datang menjenguk beberapa waktu lalu, Ade Rai sempat bercerita dirinya hendak pergi ke Papua.

Mendengar hal itu, Agung Hercules sempat menitip agar Ade Rai membawakan sarang semut untuknya. Seperti diketahui, sarang semut dari Papua dipercaya berkhasiat sebagai obat kanker. Sayang, permintaan itu belum dapat diwujudkan Ade Rai.

"Sebelum saya ke Papua sempat ngobrol, sempat titip carikan sarang semut buat dia. Cuma enggak kesampaian ya, karena beberapa hari lalu Mbak Mira (istri Agung) sudah mulai sibuk, jadi enggak membalas. Karena biasanya Mbak Mira selalu membalas Whatsapp," ungkap Ade Rai saat dihubungi, Kamis (1/8/2019).


Kehilangan

Agung Hercules. foto: kapanlagi.com

Sebagai sahabat, Ade Rai merasa kehilangan dengan kepergian Agung Hercules. Apalagi, pemilik Goyang Barbel ini dikenal sebagai pribadi yang bersahabat.

"Temannya banyak sekali, di mana-mana kita semua kehilangan. Tapi semua demi kebaikan, kita juga enggak tega kalau teman harus menjalani kesakitan yang luar biasa," ujar Ade Rai.

"Kita ikhlas dan pasrah saja, kita semua juga sama ya harus menyelesaikan perjalanan hidup, cuma Agung duluan (pergi)," ia menandaskan.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya