Pulisic Tak Mau Disebut Pengganti Hazard di Chelsea

Gelandang serang Chelsea, Christian Pulisic, mengklaim dirinya bukanlan pengganti Eden Hazard.

oleh Novie Rachmayanti diperbarui 02 Agu 2019, 19:05 WIB
Pemain Chelsea, Christian Pulisic. (dok. Chelsea)

Jakarta Winger anyar Chelsea, Christian Pulisic, tak mau disebut sebagai pengganti Eden Hazard yang pindah ke Real Madrid. Pemain asal Amerika Serikat itu ingin menjadi dirinya sendiri. 

Komentar tersebut diungkapkan Pulisic setelah tampil memukau pada laga pramusim melawan RB Salzburg di Red Bull Arena, Kamis (1/8/2019) dini hari WIB. Pulisic mencetak dua gol dalam kemenangan 5-3 untuk Chelsea.

Eden Hazard dalam beberapa musim terakhir punya peran sentral di Chelsea. Alhasil, The Blues berusaha mencari pengganti yang sepadan ketika Hazard hijrah ke Santiago Bernabeu. 

Pada akhirnya, Chelsea membawa pulang Christian Pulisic setelah dipinjamkan dari Borosia Dortmund. Kehadiran pemain berusia 20 itu tentu saja jadi angin segar bagi The Blues setelah ditinggalkan Hazard.

Namun, bagi Pulisic tampil apik di laga pramusim bukan untuk membuktikan dirinya sepadan dengan Eden Hazard.

"Saya tidak berusaha mengisi kekosongan yang ditinggalkan oleh Eden, dia adalah pemain yang luar biasa. Saya ingin menjadi pemain saya sendiri, untuk melihat saya seperti itu, melakukan yang terbaik untuk diri sendiri dan melakukan tim," ujar Pulisic, mengutip dari Sportskeeda, Jumat (2/8/2019).

"Ini pramusim dan saya masih memiliki kesempatan untuk membuktikan diri di Chelsea sebelum musim yang sesungguhnya tiba," imbuh Christian Pulisic.

 


Tampil Maksimal untuk Chelsea

Christian Pulisic lega berhasil menyumbangkan dua gol untuk Pulisic di laga pramusim. "Sangat melegakan mencetak gol pertama saya untuk Chelsea," ujar Pulisic.

"Menjadi pemain baru dan masuk ke klub, saya merasa saya harus membuktikan diri dan ingin menunjukkan kepada para pemain sejak awal, terutama rekan satu tim saya, bahwa saya juga bisa bermain," tambahnya.

Pulisic juga menyataka performonya di laga pramusim tak lepas dari targetnya melakukan yang terbaik untuk Chelsea.

"Mencetak Gol adalah apa yang harus saya lakukan. Saya dalam posisi menyerang. Saya ingin mencetak gol, saya ingin membantu mereka dengan assist dan melakukan banyak hal baik. Pekerjaan saya bertahan juga penting,"  tegasnya. 

Sumber: Sportskeeda

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya