Milan- Pelatih AC Milan, Marco Giampaolo, mendesak manajemen untuk tidak menjual Suso dan Hakan Calhanoglu. Dua pemain tersebut tampil apik saat AC Milan bertanding melawan Manchester United.
AC Milan sempat membalikkan kedudukan setelah tertinggal satu gol dari Manchester United. Suso menjadi inspirasi Rossoneri lewat performa positifnya.
Advertisement
Hal itu membuat Giampaolo meminta klub mengurungkan niat untuk melepa Suso. Sebelumnya, manajemen berencana melepas Suso untuk mendapatkan dana segar.
“Kami masih kurang di beberapa detail pertandingan. Namun, saya yakin para pemain bisa menyempurnakannya untuk musim mendatang,” ujar Giampaolo.
“Fokus utama saya adalah meningkatkan mentalitas para pemain. Hal itu sudah bisa dilihat hasilnya pada laga melawan Manchester United.”
“Para pemain telah bermain dengan padu. Mereka membuktikan kalau AC Milan memiliki kualitas.”
“Suso adalah pemain yang hebat. Ia menunjukkan kelasnya ketika menghadapi Manchester United.”
“Saya ingin agar ia dipertahankan klub. Begitu juga dengan Hakan Calhanoglu. Ia bisa beradaptasi dengan cepat ketika dimainkan sebagai gelandang bertahan,” ungkap Giampaolo.
Hakan Calhanoglu juga sempat dikabarkan akan dilepas. Hal itu dikarenakan performanya yang tak kunjung konsisten. Namun, pemain asal Turki tersebut meminta kesempatan lagi kepada AC Milan untuk membuktikan kualitasnya.
Suso Menarik Minat Banyak Klub
Suso tampil beringas sejak memperkuat AC Milan pada 2016. Sebelumnya, ia menunjukkan performa semenjana ketika berada di Liverpool dan Genoa.
Semakin matangnya permainan Suso membuatnya menarik minat beberapa klub top Eropa. AC Milan yang kondisi finansialnya sedang tidak stabil melihat Suso bisa mendatangkan dana segar.
Saat ini, Suso masih terikat kontrak di AC Milan hingga Juni 2022. AC Milan masih memiliki waktu untuk memaksimalkan kontribusi Suso, lalu menjualnya dengan harga yang tinggi pada bursa transfer berikutnya.
Sumber: Football Italia/Bola.com
Baca Juga
Erick Thohir Yakin Elkan Baggott akan Kembali ke Timnas Indonesia, Tergantung Keputusan Patrick Kluivert
PSSI Pilih Patrick Kluivert Jadi Pelatih Timnas Indonesia degan Kemampuannya Mengelola Suasana Ruang Ganti Tim
Mantan Fisioterapis Timnas Indonesia Ungkap Keluhannya usai Shin Tae-yong Resmi Dipecat, Sudah Rencanakan Program Besar untuk Tim
Advertisement