Liputan6.com, Jakarta Buat kamu yang tertarik dengan hal-hal mistis, pasti suka nonton channel YouTube-nya Sara Wijayanto. Istri Demian Aditya itu kerap membuat konten berbau misteri yang dinamai Diary Misteri Sara. Dalam video yang diunggahnya, Sara Wijayanto kerap kali berkunjung ke tempat-tempat angker dan penuh misteri.
Nggak hanya sekadar mengunjungi, Sara juga menggunakan kekuatannya untuk berkomunikasi dengan mahkluk dari dunia lain. Dalam videonya Sara Wijayanto juga ditemani sang adik kandung yang bernama Wisnu Hardana. Sama seperti sang kakak, Wisnu Hardana juga memiliki kelebihan indra keenam.
Baca Juga
Advertisement
Memiliki kemampuan menggambar, Wisnu Hardana menggambarkan penampakan-penampakan yang dilihat sang kakak. Membawa buku gambar dan sebuah pensil, Wisnu begitu lihai menggambarkan sosok-sosok astral yang dilihat sang kakak di berbagai tempat yang sudah mereka kunjungi.
Selain memiliki kemampuan indera keenam, sosok Wisnu Hardana juga dikenal memiliki wajah yang rupawan. Berikut liputan6.com rangkum dari akun Instagramnya 7 pesona Wisnu Hardana adik Sara Wijayanto yang ganteng, Rabu (7/8/2019).
1. Pria bernama Wisnu Hardana ini sering muncul di kanal Youtube Sara Wijayanto.
Advertisement
2. Sama seperti sang kakak, Wisnu juga mempunyai kemampuan indera keenam.
3. Wisnu sering menggambarkan wujud makhluk halus dan menunjukkannya ke penonton.
Advertisement
4. Selain memiliki kemampuan indera keenam, Wisnu juga memiliki wajah yang tampan.
5. Gayanya yang kalem dan dingin membuat banyak orang penasaran.
Advertisement
6. Memilik postur tubuh yang keren membuat Wisnu disukai kaum perempuan.
7. Begini potret kekompakan Sara dengan Wisnu.
Advertisement