Liputan6.com, Jakarta Hewan peliharaan selalu bisa jadi teman, kapanpun kamu sedang sendiri. Yang menarik, memiliki peliharaan pun membuat kamu belajar bagaimana merawat dan meningkatkan sisi penyayang dalam diri sendiri. Hewan yang sering dijadikan hewan peliharaan adalah anjing dan kucing. Tapi hewan peliharaan yang terkenal dengan kesetiaannya adalah anjing.
Bahkan bagi sebagian orang yang memiliki hewan peliharaan di rumah, kehadiran binatang tersebut pastinya tidak hanya sekedar sebagai hewan peliharaan semata. Hewan peliharaan yang begitu disayangi ini, biasanya memang sudah dianggap seperti layaknya anggota keluarga di rumah.
Baca Juga
Advertisement
Sebagian orang bahkan rela membelikan hewan-hewan tersebut barang mewah atau membuatkan kamar pribadi layaknya anak. Begitu juga dengan anjing para selebriti Hollywood.
Hewan-hewan peliharaan para selebriti ini nampaknya punya kehidupan yang sangat menyenangkan. Berbagai kenyamanan diberikan kepada binatang kesayangan mereka, bahkan mereka juga dimanjakan dengan kemewahan. Berikut 6 gaya glamor anjing seleb Hollywood yang telah Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, Rabu (7//8/2019).
1. Olive Beckham
Olive Beckham bisa dibilang sebagai anjing jenis Cocker Spaniel paling beruntung di dunia. Menjadi bagian dari keluarga Beckham, Olive dikelilingi dengan barang-barang mewah. Salah satunya selimutnya. Diketahui bahwa selimut Olive merupakan koleksi yang sangat eksklusif dari kolaborasi antara Louis Vuitton dan brand streetwear Supreme.
Harga untuk selimut monogram standar itu dibanderol 4.600 Poundsteriling atau kurang lebih Rp 79 juta. Bukan hanya itu saja kemewahan yang diberikan keluarga Beckham untuk Olive.
Saat majikan Olive sibuk, mereka akan menyewa jasa pelatih hewan peliharaan selebriti, Barry Karacostas, dengan bayaran sekitar Rp 552 ribu per jam. Ia dibayar untuk mendampingi Olive berlarian di taman, lari sprint, dan menaiki tangga.
Advertisement
2. Hoodie
Selain Olive Beckham, anjing milik rapper Missy Elliot yang gemar memakai pakaian branded. Anjing milik Missy ini diberi nama Hoodie.
Hoodie pernah membuat geger media sosial lantaran pakaiannya. Missy pernah membagikan foto Hoodie menggunakan vest hitam keluaran brand Gucci.
3. Normie dan Bambi Jenner
Norman dan Bambi adalah anjing peliharaan dari Kylie Jenner. Diketahui dua anjing miliki Kylie Jenner ini bahkan memiliki rumah mewah.
Kylie pernah memamerkan tempat tinggal menakjubkan Norman dan Bambi itu di Snapchat. Setelah itu banyak yang mengunggah ulang di Instagram. Model 22 tahun itu menyatakan bahwa rumah mewah anjingnya dilengkapi dengan AC, pemanas, hingga ada beranda kecil di mana anjing-anjingnya bisa berjemur santai.
Advertisement
4. Diana
Diana adalah salah satu anjing populer milik seleb Hollywood yang pernah muncul di majalah Elle. Diana adalah anjing milik Priyanka Chopra.
Tak kalah mewah dengan gaya sang majikan, Diana sering terlihat menggunakan pakaian-pakaian mewah seperti rancangan desainer Moncler.
Diana pernah terlihat menggunakan jaket patent leather yang dilengkapi dengan hoodie dari koleksi desainer Moncler dengan harga Rp 6,9 juta. Selain itu Diana juga menggunakan selimut keluaran Burberry.
5. Tinkerbell
Tinkerbell adalah anjing jenis Chihuahua yang paling beruntung di dunia. Tinkerbell adalah pelihataan milik sosialita Hollywood, Paris Hilton.
Tinkerbell diketahui memiliki replika miniatur rumah besar bertingkat dua. Replika rumah mewah itu juga dilengkapi dengan AC, pemanas, furnitur karya desainer, dan chandelier. Tinkerbell juga memiliki kalung berlapis berlian senilai sekitar Rp 577,6 juta.
Advertisement
6. Audrey
Audrey adalah anjing kesayangan desainer terkenal Donatella Versace. Audrey terkenal sebagai anjing yang sangat fashionable tak kalah dengan majikannya. Bahkan tak tanggung-tanggung Audrey memiliki stylist peribadi untuk memastikan gayanya sehari-hari.