Liputan6.com, Jakarta - Merayakan HUT ke-74 RI, sejumlah seleb menyampaikan cinta kepada Indonesia di jagat maya. Zaskia Adya Mecca tak mau ketinggalan.
Ia punya cara unik merayakan HUT ke-74 RI, yakni kompak bersama suami mengunggah foto keluarga di Instagram. Foto itu memperlihatkan Zaskia Adya Mecca, Hanung Bramantyo, dan keempat anak mereka mengenakan baju bernuansa merah putih.
Baca Juga
Advertisement
Yang menarik, cara Zaskia Adya Mecca mengajari anak memaknai HUT ke-74 RI. Ia membuat status teks menyerupai surat terbuka.
“Anak-anak Bia (demikian Zaskia disapa -red) sayang, 17 Agustus memang bukan sekadar hari mengibarkan bendera merah putih, lomba makan kerupuk, dan 17-an lainnnya. Juga bukan sekadar kita teriak merdeka! Tapi jauh lebih dalam dari itu. Bia lebih suka mengajak semua menapak tilas sejenak bagaimana tanggal 17 Agustus bisa penuh dengan gairah,” tulis Zaskia Adya Mecca, Sabtu (17/8/2019).
Beri Pesan
Para pejuang dan seluruh rakyat Indonesia saat itu berjuang sepenuh jiwa raga untuk meraih kesetaraan hak untuk merdeka. Selain itu, leluhur bangsa ini berjuang untuk setara dengan bangsa lain dan menjadi tuan rumah di negeri sendiri setelah bertahun-tahun diperlakukan tak adil.
“Tidak mudah mendapatkannya (kemerdekaan). Banyak sekali yang berkorban untuk mendapat kemerdekaan ini,” sambung Zaskia Adya Mecca.
Bintang film Ayat-ayat Cinta dan Sang Pencerah ini berpesan kepada anak-anaknya agar kelak setelah berumah tangga tidak lupa menanamkan sejarah, cinta Tanah Air, dan bangga menjadi Indonesia kepada keturunan mereka.
Advertisement
Doa Zaskia Adya Mecca
“Itu tugas kita sebagai pejuang zaman sekarang. Mari sejenak kita mengheningkan cipta, mengirimkan doa untuk seluruh pejuang Indonesia. Semoga perjuangannya menjadi jihad di mata Allah SWT,” ajak Zaskia Adya Mecca.
Di pengujung pesannya, ibu empat anak ini menyampaikan, “Selamat ulang tahun negeriku sayang. Semoga kehadiran kami bisa memberikan kontribusi lebih baik untuk bumi pertiwi ini. Semoga saya bisa mendidik anak-anak saya dengan baik supaya banyak manfaat untuk negeri ini. Amin.”
(Wayan Diananto)