La Liga: Data dan Fakta Celta Vigo vs Real Madrid

Real Madrid tak terkalahkan dalam enam laga terakhirnya melawan Celta Vigo di semua kompetisi.

oleh Liputan6.com diperbarui 17 Agu 2019, 18:50 WIB
La Liga - Celta Vigo Vs Real Madrid (Bola.com/Adreanus Titus)

Liputan6.com, Jakarta - Real Madrid bertamu ke rumah Celta Vigo pada pekan pembuka La Liga 2019/20, Sabtu (17/8/2019). Inilah sejumlah data dan fakta duel di Balaidos ini.

* Di La Liga musim lalu, Real Madrid finis peringkat 3 dengan 68 poin dari 38 pertandingan (M21 S5 K12), mencetak 63 gol dan kebobolan 46 gol. Sementara itu, Celta finis setingkat di atas zona degradasi dengan 41 poin (M10 S11 K17), mencetak 53 gol dan kebobolan 62 gol.

Dalam laga tandangnya melawan Celta di La Liga musim lalu, Real Madrid menang 4-2 lewat gol-gol Karim Benzema, Sergio Ramos (penalti), dan Dani Ceballos, serta bunuh diri Gistavo Cabral. Dua gol Celta dicetak oleh Hugo Mallo dan Brais Mendez.

* Real Madrid selalu menang dengan margin minimal dua gol dalam tiga laga terakhirnya melawan Celta Vigo di La Liga.

* Real Madrid tak terkalahkan dalam enam laga terakhirnya melawan Celta Vigo di semua kompetisi (M4 S2 K0).

* Real Madrid tak terkalahkan dalam 10 laga terakhirnya melawan Celta Vigo di La Liga (M9 S1 K0).

* Real Madrid tak terkalahkan dalam lima laga tandang terakhirnya melawan Celta Vigo di La Liga (M4 S1 K0).


Statistik Celta Vigo

Iago Aspas (Celta Vigo). (AFP/Miguel Riopa)

* Celta Vigo selalu kebobolan 2 gol atau lebih dalam 6 laga kandang terakhirnya melawan Madrid di semua kompetisi.

* Celta Vigo tak terkalahkan dalam 5 laga kandang terakhirnya di La Liga.

* Celta Vigo selalu mencetak 2 gol atau lebih dalam 5 laga kandang terakhirnya di La Liga.

* Iago Aspas baru mencetak 4 gol dalam 15 penampilan melawan Real Madrid di semua kompetisi.


Statistik Real Madrid

* Real Madrid selalu mencetak 2 gol atau lebih dalam, tapi juga selalu gagal clean sheet, dalam 5 laga tandang terakhirnya melawan Celta Vigo di La Liga.

* Gareth Bale telah mencetak 6 gol dalam 8 penampilan melawan Celta Vigo di La Liga.

* Karim Benzema baru mencetak 3 gol dalam 12 penampilan melawan Celta Vigo di semua kompetisi.

* Real Madrid selalu kebobolan 2 gol atau lebih dalam 3 laga terakhirnya di La Liga.

* Real Madrid tanpa kemenangan dalam 5 laga tandang terakhirnya di La Liga.

 

Sumber: Bola.net

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya