FOTO: Menikmati Kakigori, Es Serut Alami Khas Jepang

Kakigori atau es serut ini menggunakan es alami yang dibuat langsung dari pegunungan di utara Tokyo, Yuichiro Yamamoto

oleh Johan Fatzry diperbarui 23 Agu 2019, 08:00 WIB
Menikmati Kakigori, Es Serut Alami Khas Jepang
Kakigori atau es serut ini menggunakan es alami yang dibuat langsung dari pegunungan di utara Tokyo, Yuichiro Yamamoto
Pemilik toko Koji Morinishi membuat sajian kakigori atau es serut di distrik Yanaka Tokyo, Jepang (21/6/2019). Kakigori atau es serut ini menggunakan es alami yang dibuat langsung dari pegunungan di utara Tokyo, Yuichiro Yamamoto. (AFP Photo/Toshifumi Kitamura)
Pelanggan menikmati kakigori atau es serut di distrik Yanaka Tokyo, Jepang (21/6/2019). makanan penutup musim panas yang menyegarkan ini terbuat dari campuran es serut, sirup buah dan susu kental manis. (AFP Photo/Toshifumi Kitamura)
Pelanggan mengantre untuk membeli kakigori atau es serut yang menggunakan es alami di distrik Yanaka Tokyo (21/6/2019). Dilansir Japan Experience, Kakigori telah ada sejak periode Heian atau sekitar abad ke-11. (AFP Photo/Toshifumi Kitamura)
Seorang pekerja menggeser balok es alami untuk membuat kakigori atau es serut di atas rel bambu setelah dipotong dari kolam terbuka di pabrik di Nikko, Prefektur Tochigi (10/1/2019). (AFP Photo/Toshifumi Kitamura)
Seorang pekerja mengeluarkan balok es alami untuk membuat kakigori atau es serutsetelah dipotong dari kolam udara terbuka di sebuah pabrik di Nikko, Prefektur Tochigi (10/1/2019). (AFP Photo/Toshifumi Kitamura)
Pemilik toko Koji Morinishi menyerut es alamai untuk membuat hidangan penutup kakigori di distrik Yanaka Tokyo (21/6/2019). Di Jepang, kakigori mudah ditemui saat Festival Yatai yang digelar saat musim panas tiba. (AFP Photo/Toshifumi Kitamura)
Para pekerja membuat makanan penutup kakigori menggunakan es alami di sebuah toko di distrik Yanaka Tokyo (21/6/2019). Kakigori menjadi menu pilihan yang selalu dicari masyarakat Jepang untuk melepas dahaga. (AFP Photo/Toshifumi Kitamura)
Pelanggan menikmati kakigori atau es serut di distrik Yanaka Tokyo, Jepang (21/6/2019). makanan penutup musim panas yang menyegarkan ini terbuat dari campuran es serut, sirup buah dan susu kental manis. (AFP Photo/Toshifumi Kitamura)
Pemilik toko Koji Morinishi menuangkan sirup ke es alami saat membuat kakigori di distrik Yanaka Tokyo, Jepang (21/6/2019). kakigori biasanya dihidangkan bersama aneka topping, potongan buah, es krim, hingga kacang merah. (AFP Photo/Toshifumi Kitamura)
Pemilik toko Koji Morinishi menyajikan kakigori atau es serut di distrik Yanaka Tokyo, Jepang (21/6/2019). Kakigori atau es serut ini menggunakan es alami yang dibuat langsung dari pegunungan di utara Tokyo, Yuichiro Yamamoto. (AFP Photo/Toshifumi Kitamura)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya