Gedung DPRD Manokwari Dibakar Massa

Dedi mengatakan, kerusuhan bukan hanya terjadi di Gedung DPRD Manokwari.

oleh Nila Chrisna Yulika diperbarui 19 Agu 2019, 09:23 WIB
Ilustrasi rumah terbakar

Liputan6.com, Jakarta - Gedung DPRD Manokwari dibakar massa buntut dari kerusuhan di Manokwari, Papua Barat. Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Dedi Prasetyo membenarkan peristiwa tersebut.

"Kalarnya iya (gedung DPRD Manokwari dibakar), saya masih update terus situasi di sana," ujar Dedi kepada Liputan6.com di Jakarta, Senin (19/8/2019).

Dedi mengatakan, kerusuhan bukan hanya terjadi di Gedung DPRD Manokwari. Massa yang terdiri dari mahasiswa tersebut masih berkumpul di beberapa titik, seperti di perempatan jalan.

"Mereka menutup jalan dengan membakar ban," kata Dedi.

Dedi mengatakan, kerusuhan ini terjadi akibat peristiwa yang saat ini viral di media sosial. Namun, Dedi tak menjelaskan peristiwa apa.

Saksikan video pilihan berikut ini:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya