Liputan6.com, Madrid - Sergio Ramos berbicara soal rumor transfer striker Paris Saint-Germain (PSG), Neymar yang digosipkan bakal hengkang ke Real Madrid. Kapten Real Madrid itu siap menyambut hangat kedatangan eks Barcelona tersebut.
Los Blancos, sebutan Real Madrid, bersaing dengan Barcelona mengejar tanda tangan striker Timnas Brasil tersebut. PSG sendiri lebih senang melepas Neymar bergabung ke Real Madrid.
Advertisement
Real Madrid saat ini sedang bergerak mendapatkan Neymar sebelum bursa transfer musim panas ditutup pada 2 September mendatang. Los Blancos berniat mendatangkan Neymar sebagai kegagalan mereka meminang gelandang Manchester United, Paul Pogba.
"Neymar merupakan pemain top, di antara tiga teratas di dunia. Dia masih dikaitkan dengan Real Madrid, terlebih ketika jendela transfer masih terbuka," kata Ramos, seperti diberitakan Mirror.
Sebelumnya, Neymar telah terang-terangan kalau dia ingin meninggalkan PSG. Bahkan, dia sudah dibenci oleh fans PSG karena berniat meninggalkan klub yang berdomisili di Paris.
"Para pemain pasti menunggu hal-hal ini (saat bursa transfer musim panas ini)," ujar bek Real Madrid berkebangsaan Spanyol itu menambahkan.
Berharap Tak Kehilangan Kiper
Lebih lanjut, Ramos mengatakan, dirinya juga berharap Real Madrid tak kehilangan kiper Timnas Chile, Keylor Navas. Saat ini, Navas sedang kesal karena menjadi cadangan Thibaut Courtois.
"Dia merupakan salah satu kiper terbaik di dunia. Selalu ada perdebatan di tempat kiper, tapi kami butuh dua kiper hebat," ucap Ramos.
"Courtois dan Navas merupakan dua kiper hebat. Saya ingin Navas bertahan karena dia pemain hebat. Dia juga teman dan rekan setim saya," katanya menegaskan.
Advertisement
Klasemen La Liga
Lihat klasemen La Liga melalui link berikut ini.
Saksikan video pilihan berikut ini: