Manchester - Manchester United (MU) dikabarkan sedang memantau Dominik Livakovic. MU menilai kiper Dinamo Zagreb tersebut bisa menjadi suksesor David de Gea.
Masa depan David de Gea bersama MU masih menggantung. Kiper asal Spanyol itu masih belum menandatangani kontrak baru bersama The Red Devils.
Advertisement
Jika kondisi tersebut bertahan hingga Januari, de Gea bisa didekati oleh klub lain. Kondisi itu terjadi karena kontrak de Gea bersama Manchester United akan berakhir pada Juni 2020.
David de Gea bisa saja menantikan tawaran bagus pada Januari mendatang dan hengkang secara cuma-cuma pada akhir musim. Situasi membuat Manchester United berada dalam posisi yang tidak menguntungkan.
Sebagai upaya antisipasi, Manchester United melakukan perburuan kiper. Nama Dominik Livakovic menjadi target utama The Red Devils.
MU bisa memboyong kiper berusia 24 tahun itu dengan harga sekitar 18 juta pound. Livakovic merupakan kiper utama timnas Kroasia pada saat ini.
Hampir Direkrut Liverpool
Pada bursa transfer Inggris, Liverpool hampir memboyong Livakovic. Manajemen The Reds menilai kalau Livakovic bisa menjadi pelapis yang andal untuk Alisson Becker.
Setelah mempertimbangkan, Liverpool akhirnya memutuskan untuk mendatangkan Adrian San Miguel yang bisa didatangkan dengan cuma-cuma.
Sumber: Metro
Advertisement