Mobil Dinas Baru Jokowi Berspesifikasi Khusus, Baru Siap Pakai Tahun Depan

Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia (RI) terpilih untuk periode 2019-2024, Joko Widodo (Jokowi) dan Ma'ruf Amin, bakal menggunakan mobil dinas baru, Mercedes-Benz S600 Guard

oleh Arief Aszhari diperbarui 26 Agu 2019, 19:03 WIB
Mercedes-Benz S600 Guard Jadi Mobil Dinas Baru Jokowi (Autocar)

Liputan6.com, Jakarta - Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia (RI) terpilih untuk periode 2019-2024, Joko Widodo (Jokowi) dan Ma'ruf Amin, bakal menggunakan mobil dinas baru, Mercedes-Benz S600 Guard.

Dalam pemilihan mobil dinas kepresidenan yang baru ini dilakukan dengan penunjukan langsung, mengingat diperuntukkan bagi pengamanan Presiden dan Wakil Presiden.

Dijelaskan Kariyanto Hardjosoemarto, Deputy Director Sales Operations & Product Management PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia (MBDI), pihaknya memang sudah menerima konfirmasi resmi dari Kementerian Sekretariat Negara terkait proses pemesanan mobil dinas kepresidenan ini.

Seperti halnya kendaraan VVIP untuk pengamanan pemimpin negara, memang ada spesifikasi khusus terkait mobil tersebut.

"Iya ada (spesifikasi khusus), tetapi kami tidak dapat memberikan statement terkait spesifikasi kendaraannya. Karena hal itu menyangkut faktor keamanan dari pengguna kendaraan tersebut," jelas Kariyanto kepada Liputan6.com, Senin (26/8/2019).

Lanjutnya, untuk kendaraan dinas kepresidenan ini juga bakal diimpor langsung dari Jerman. Jadi, memang diperlukan waktu untuk melakukan pemesanan hingga pengiriman hingga tiba di Indonesia.

"Proses pemesanan hingga pengiriman kendaraan memerlukan waktu tujuh hingga sembilan bulan," tegasnya.

Berbicara spesifikasi, Mercedes-Benz S600 Guard dipersenjatai dengan mesin berkapasitas 6,0 liter V12 Biturbo.

Memiliki tenaga 537 Tk dan torsi 830 Nm dengan penggerak belakang. Mobil ini menggunakan transmisi otomatis 7-percepatan dan memiliki kapasitas tangki 80 liter.

Dari segi dimensi, mobil ini memiliki panjang 5.453 mm, lebar 1.899 mm, tinggi 1.498 mm serta wheelbase 3.365 mm.


Tahan Ledakan dan Peluru

Untuk fitur keselamatan, mobil ini dilengkapi dengan sistem pengereman front brake dan rear brake ventilated disc dengan brake assist. Suspensi Airmatic depan dan belakang, serta sistem kemudi electric power steering.

Tingkat keselamatan mobil kepresidenan tentu tidak sembarangan. Mengutip Motor1, Mercedes-Benz S600 Guard dilengkapi dengan fitur yang memastikan keamanan penumpangnya.

Mobil ini memiliki sertifikasi VR10 yang merupakan sertifikasi tertinggi dalam hal keamanan anti peluru di Eropa.

Bagian bodi dan kaca mobil ini dapat menahan terjangan dari peluru senapan serbu. Bagian kaca juga dilapisi dengan bahan polikarbonat yang menjaga pecahan kaca agar tidak melukai penumpang.

Selain peluru, Mercedes-benz S600 Guard juga memiliki sertifikasi Explosive Resistant Vehicle (ERV) 2010 rating yang menandakan ketahanan mobil ini pada ledakan.

Tameng pelindung tidak hanya ada pada sisi-sisi mobil melainkan juga ada di bagian bawah kendaraan. Hal ini membuat mobil juga terlindung apabila terjadi ledakan di kolong mobil.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya