6 Potret Keluarga Kecil Hesti Purwadinata yang Seru, Jauh dari Gosip Miring

Potret kompaknya Hesti Purwadinata dengan anak dan suami, harmonis banget.

oleh Loudia Mahartika diperbarui 27 Agu 2019, 18:00 WIB
Nama Hesti Purwadinata pasti sudah tidak asing, lantaran ia kerap tampil di berbagai acara TV. (foto: instagram.com/hestipurwadinata)

Liputan6.com, Jakarta Nama artis cantik Hesti Purwadinata sudah dikenal lama oleh masyarakat Tanah Air. Wanita yang juga dikenal sebagai presenter ini memang kerap menghiasi layar kaca sebagai pemandu acara. 

Hesti yang memiliki nama lengkap Raden Hesti Puspitasari Purwadinata ini lahir di Bogor pada 15 Juni 1983. Pada tahun 2010 silam, ia dipersunting oleh Edo Borne yang juga berkecimpung di dunia hiburan sebagai aktor. Pasangan selebriti ini menikah di kawasan Mega Mendung, Puncak, Bogor. Keduanya memutuskan untuk menikah setelah 6 bulan menjalin hubungan sebagai sepasang kekasih.

Dari pernikahannya tersebut, pasangan seleb ini dikaruniai 2 orang putra yang diberi nama Regas Borne Putra dan Radian Borne Putra. Sembilan tahun membina rumah tangga bersama, Hesti dan sang suami jauh dari gosip miring. Rumah tangga mereka dikenal adem ayem dan selalu kompak. Melalui akun Instagramnya, Hesti sering kali membagikan momen-momen keseruan dirinya bersama suami dan anak-anaknya.

Berikut ini 6 potret keseruan pasangan selebriti, Hesti Purwadinata dan Edo Borne bersama anak-anaknya yang selalu tampil seru dilansir dari Instagram @hestipurwadinata oleh Liputan6.com, Selasa (27/8/2019).


1. Hesti dan Edo dikaurinai dua orang jagoan bernama Regas dan Radian.

Keseruan keluarga Hesti Purwadinata dan Edo Borne. (Sumber: Instagram/@hestipurwadinata)

2. Meski sibuk sebagai publik figur, pasangan seleb ini selalu menyempatkan waktu berkumpul bersama dua buah hatinya.

Keseruan keluarga Hesti Purwadinata dan Edo Borne. (Sumber: Instagram/@hestipurwadinata)

3. Telah membina rumah tangga selam 9 tahun, keluarga ini tetap harmonis dan kompak.

Keseruan keluarga Hesti Purwadinata dan Edo Borne. (Sumber: Instagram/@hestipurwadinata)

4. Hesti sering membagikan potret kedua buah hatinya.

Keseruan keluarga Hesti Purwadinata dan Edo Borne. (Sumber: Instagram/@hestipurwadinata)

5. Momen saat Hesti menemani anak-anaknya menghabiskan waktu berwisata nih!

Keseruan keluarga Hesti Purwadinata dan Edo Borne. (Sumber: Instagram/@hestipurwadinata)

6. Kedua anak Hesti dan Edo ini sering dipuji netizen karena tampan lho.

Keseruan keluarga Hesti Purwadinata dan Edo Borne. (Sumber: Instagram/@hestipurwadinata)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya