Liputan6.com, Madrid - Timnas Spanyol menang 2-1 atas Rumania pada babak kualifikasi Piala Eropa 2020, Jumat dini hari WIB (6/9/2019) di Arena Nationala, Bucuresti. Salah satu gol kemenangan Spanyol dibuat pemain Real Madrid, Sergio Ramos, lewat penalti pada menit ke-24.
Gol bek senior Real Madrid ini membuat dirinya masuk dalam daftar bek pencetak gol terbanyak. Sekarang Ramos sudah mencetak 21 gol untuk namanya.
Advertisement
Statistik yang dibuat Ramos itu bahkan lebih mengesankan jika dibandingkan dengan sejumlah pesepakbola legendaris di panggung internasional, seperti David Beckham, Francesco Totti, Franck Ribéry, Philippe Coutinho dan Carlos Tevez.
Ramos bahkan akan memiliki banyak peluang untuk menambahkan lebih banyak gol ke dalam buku rekornya di musim mendatang. Kapten Real Madrid ini, masih bisa menunjukkan kemampuannya membuat gol, meski posisinya bek tengah.
Penyelamatan Sensasional
Selain Ramos, La Furia Roja, juga memastikan kemenangan berkat penyelamatan menit terakhir yang sensasional dari Kepa Arrizabalaga. Kiper Chelsea itu menahan sundulan striker George Puscas, yang hampir menyamakan kedudukan..
Berkat penampilannya ini Kepa kemungkinan lebih sering dimainkan di Timnas Spanyol. Ia bisa menggantikan posisi David de Gea dari tim Spanyol di masa mendatang.
Advertisement
Minta Maaf
Sebelumnya, dilaporkan wasit Deniz Aytekin yang memimpin duel timnas Spanyol melawan Rumania pada babak kualifikasi Piala Eropa 2020, akhirnya meminta maaf kepada Ramos. Keputusannya memberi kartu kuning kepada bek Real Madrid ternyata keliru.
Ramos diganjar kartu kuning usai mencetak gol pembuka bagi kemenangan 2-1 yang diraih Spanyol atas Rumania, dini hari tadi. Pada pertandingan yang berlangsung di Arena Nationala, Bucuresti itu, Ramos merobek jala Rumania lewat penalti pada menit ke-24.