Khabib Nurmagomedov Kalahkan Dustin Poirier, Conor McGregor: Ayo Tanding Ulang!

Setelah meraih kemenangan atas Dustin, Khabib Nurmagomedov membuat komentar yang membuat kuping McGregor panas.

oleh Cakrayuri Nuralam diperbarui 08 Sep 2019, 07:45 WIB
Khabib Nurmagomedov saat bertarung dengan lawannya, Dustin Poirier. Khabib sukses mengalahkan Dustin Poirier dalam pertarungan Minggu (8/9/2019) (AP Photo/Mahmoud Khaled)

Liputan6.com, Abu Dhabi - Khabib Nurmagomedov meraih kemenangan atas Dustin Poirier, Minggu (8/9/2019) dini hari WIB di Abu Dhabi. Khabib menang di ronde ketiga dengan cara submission.

Ini merupakan kemenangan Khabib Nurmagomedov setelah mengalahkan Conor McGregor, 6 Oktober 2018. Kemenangan atas Dustin sudah diprediksi oleh kebangakan orang.

Pasalnya, Khabib berhasil memanfaatkan kemampuan gulatnya untuk meredam Dustin dalam perjalanannya menuju kemenangan ketiga secara beruntun.

Setelah meraih kemenangan atas Dustin, Khabib Nurmagomedov membuat komentar yang membuat kuping McGregor panas. Khabib menggunakan baju khas yang digunakan Dustin Poirier dalam memberikan komentar.

"Kenapa saya memakai kaos ini? Sebab, saya tahu Dustin melakukan kegiatan amal. Jadi, saya berniat menjual kaos ini dan memberikan semua uangnya kepada Dustin Poirier," ucap petarung berusia 30 tahun itu, dikutip dari BJPENN.

"Di pertarungan terkahir saya, dengan pria brengsek (Conor McGgegor), saya punya banyak hal gila. Namun, saya ingin melupakan semuanya. Kami benar-benar menunjukkan apa itu MMA," ujar Khabib Murmagomedov melanjutkan.

 

 


Conor McGregor Panas

Conor McGregor. (AFP/Harry How)

Tentu saja komentar Khabib membuat kuping McGregor panas. Petarung asal Irlandia itu diadakan pertarungan ulang. Sebelumnya, pada 6 Oktober 2018, Khabib berhasil membuat McGregor menyerah dengan cara submission di ronde keempat.

"Saya pesan pertandingan ulang di Moskow!" kicau McGregor melalui akun Twitter pribadinya.

Sementara itu, Presiden UFC, Dana White telah menegaskan partai ulang Khabib Nurmagomedov vs Conor McGregor bakal terjadi asalkan Tony Ferguson, lawan tanding Khabib, tidak siap.

Saksikan video pilihan berikut ini:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya