Cantiknya Julie Estelle Pakai Gaun Sutra di New York Fashion Week 2019

Aktris Julie Estelle turut hadir di gelaran fashion kelas dunia, New York Fashion Week 2019. Intip gaya cantiknya berikut.

oleh Putu Elmira diperbarui 10 Sep 2019, 11:01 WIB
Penampilan Julie Estelle di New York Fashion Week 2019. (dok. Instagram @julstelle/https://www.instagram.com/p/B2IW8AMJkNz/Putu Elmira)

Liputan6.com, Jakarta - Para pesohor Indonesia menghadiri gelaran fashion bergengsi New York Fashion Week 2019. Selain Luna Maya, aktris cantik Julie Estelle juga turut hadir di peragaan busana Kate Spade New York.

Runway brand ternama asal Negeri Paman Sam itu berlangsung di Elizabeth Street Garden, New York, Amerika Serikat, Sabtu, 7 September 2019, waktu setempat. Deretan busana koleksi Spring 2020 dipamerkan di hadapan para tamu dan pesohor dunia.

Jadi salah satu tamu di New York Fashion Week 2019, Julie Estelle mengunggah beberapa potret lewat akun Instagram pribadi. Pemain film Headshot ini tampil memesona dalam balutan outfit super kece.

Kala itu, Julie terlihat mengenakan gaun sutra midi dengan sentuhan motif hati di seluruh gaun. Berdasarkan laman resmi Kate Spade, gaun tersebut dijual dengan harga 898 dolar AS atau sekitar Rp12,5 juta.

Gaun yang dipakai Julie Estelle menghadirkan cowl neck seperti syal. Terbuat dari 100 persen sutra, heart strings silk midi dress hadir di runway Fall 2019 Kate Spade.

"Hadir di Show #SS2020 @katespadeny untuk New York Fashion Week. Bertemu dengan creative director Nicola Glass. Terima kasih telah menerima saya!" tulis Julie di Instagram pada 8 September 2019.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:


Pesona Julie Estelle

Penampilan Julie Estelle di New York Fashion Week 2019. (dok. Instagram @julstelle/https://www.instagram.com/p/B2IW8AMJkNz/Putu Elmira)

Penampilan cantik Julie Estelle di New York Fashion Week 2019 juga dibarengi dengan makeup minimalis. Polesan eyeshadow pink dan lipstik bernuansa senada membuat perempuan berusia 30 tahun ini tampak kian cantik.

Rambut panjang Julie pun ditata dengan sleek hairstyle. Pemilik nama lengkap Julie Estelle Gasnier ini juga mengenakan aksesori, mulai dari anting hingga cincin.

Selain itu, Julie juga memakai nicola twistlock small top handle bag dari Kate Spade. Tas yang terbuat dari kulit halus dari Italia itu dijual dengan harga 378 dolar AS atau setara Rp5,3 juta.

Sama seperti gaun yang dipakai Julie, tas ini juga hadir di runway Fall 2019 Kate Spade. Detailnya berupa penutup twistlock berbentuk hati sekop dengan kantong slip.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya