Liputan6.com, Jakarta - Kapten Timnas Indonesia, Andritany Ardhiyasa tak mau kalah dari Thailand dalam laga kedua Pra Piala Dunia 2022 yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Selasa (10/9/2019).
Andritany menegaskan, Timnas Indonesia bertekad bangkit setelah menelan kekalahan 2-3 dari Malaysia pada laga pertama, 5 September lalu. Laga melawan Thailand akan menjadi momentum kebangkitan skuat Garuda.
Advertisement
"Saya sangat siap secara mental, meski saya jadi salah satu pemain yang banyak dikritik. Namun, itu merupakan risiko dari pekerjaan saya, dan saya sendiri sangat siap melawan Thailand," kata Andritany, seperti dikutip dari situs resmi PSSI.
Laga melawan Thailand bagi Andritany tidak kalah penting dari pertandingan melawan Malaysia. Melawan Thailand, Skuat Garuda wajib menang untuk mendapat tiga poin.
"Tidak ada perbedaan, karena sama saja, yang terpenting adalah kami bisa menjaga mental, mau itu melawan Malaysia, Brasil, atau itu Inggris, sama saja," ujar kiper Timnas Indonesia berusia 27 tahun tersebut.
Beto Siap Tempur
Senada dengan Andritany, striker Timnas Indonesia, Alberto 'Beto' Goncalves juga sudah siap menghadapi Thailand. Dia sudah tidak sabar ingin mencetak gol lagi untuk Skuat Garuda.
"Saya pikir persiapan kami sangat baik, anak-anak juga sudah lupa apa yang terjadi kemarin (saat lawan Malaysia). Kami sekarang fokus untuk pertandingan nanti. Pertandingan akan sangat sulit. Kita tahu tim Thailand sangat kuat," kata Beto.
Advertisement
Jadwal Timnas Indonesia
Selasa, 10 September 2019
Timnas Indonesia vs Thailand
Venue: Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta
Pukul: 19.30 WIB
Live: TVRI dan Mola TV
Saksikan video pilihan berikut ini: