Warganet Ramaikan Peluncuran iPhone 11 dengan Meme Kocak

Seperti apa unggahan meme tentang trio [iPhone 11](4059618 "") tersebut, berikut ini ada beberapa yang sudah dihimpun Tekno Liputan6.com

oleh Liputan6.com diperbarui 12 Sep 2019, 07:00 WIB
Vice President of Worldwide Marketing Apple Phil Schiller saat peluncuran iPhone 11 Pro di Cupertino, California, Amerika Serikat, Selasa (10/9/2019). Perbedaan paling mencolok dari iPhone 11, iPhone 11 Pro, dan iPhone 11 Max Pro adalah dari jumlah lensa kamera. (Justin Sullivan/Getty Images/AFP)

Liputan6.com, Jakarta - Apple pada tengah malam tadi, Rabu 11 September 2019, resmi mengumumkan kehadiran smartphone terbarunya, yakni iPhone 11.

Tak tanggung-tanggung, perusahaan asal Cupertino tersebut meluncurkan sejumlah perangkat dan layanan yang segera hadir dalam waktu dekat ini.

Adapun perangkat dan layanan yang diumumkan, termasuk trio iPhone 11, iPad 10,2 inci, Apple Watch Series 5, Apple TV+, Apple Arcade, iOS 13, dan iPad OS.

Walau mendapatkan sambutan yang meriah dari pengguna setia perangkat Apple, tak sedikit pula warganet yang mengolok-olok perangkat baru Apple, khususnya iPhone 11 Pro dan Pro Max.

Apa yang membuat iPhone 11 Pro dan iPhone 11 Pro Max diolok-olok? Warganet berguyon tentang keputusan Apple untuk menghadirkan tiga lensa kamera utama di smartphone teranyarnya.

Untuk mengetahui seperti apa unggahan meme tentang trio iPhone 11 tersebut, berikut ini ada beberapa yang sudah dihimpun Tekno Liputan6.com, Kamis (12/9/2019).

 

 


iPhone di Masa Depan

1. Sebuah inovasi kedepannya untuk kamera iPhone, ada yang bisa tebak berapa resolusinya?

Lensa kamera yang membludak jumlahnya. (Sumber: Twitter @iMahirx)


Fitur Super Duper Ultra Wide Angle?

2. Mungkin edisi iPhone berikutnya akan seperti ini? Dengan memiliki fitur Super Duper Ultra Wide Angle?

Seperti apa penampakan iPhone 12 di masa mendatang. (Sumber: Twitter @korihannibal)


Pakai Teknik Fusion dari Seri Dragon Ball Z

3. Kira-kira apa nama yang cocok untuk fusion ini ya?

iPhone 11 Pro dan iPhone 11 Max merupakan paduan mainan spiner dan iPhone. (Sumber: Twitter @mad_charmander)


Hati-Hati Tertukar

4. Jangan pake alat pencukurnya buat foto ya! Apalagi sebaliknya.

Bentuknya serupa dengan cukuran jenggot elektrik. (Sumber: Twitter @alihassanirb)


Mirip apa ya?

5. Mirip dengan binatang apa ayo?

iPhone 11 mirip sama binatang apa ya? (Sumber: Istimewa)

(Keenan Pasha/Ysl)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya