Kronologi Perempuan Beli Nasi Padang Lauk Usus Berisi Kotoran Sapi

Seorang perempuan menceritakan tentang lauk usus berisi kotoran sapi. Begini kronologinya.

oleh Komarudin diperbarui 21 Sep 2019, 12:30 WIB
Seorang perempuan menceritakan tentang lauk usus berisi kotoran sapi (Dok.Facebook/Kusuma Wardani)

Liputan6.com, Jakarta - Kusuma Wardani tak bisa menutup kekecewaanya. Keinginannya untuk makan nasi padang dengan lauk usus, justru berujung kekesalan.

Lewat akun Facebook pribadinya, perempuan ini menceritakan kronologi makan nasi padang dengan lauk usus yang berisi kotoran sapi. Hingga membuatnya muntah.

"Ceritanya saya pesen gofood nasi padang pesennya lauk usus. Udah laper langsung main gigit tuch usus ternyata pas di lidah itu seperti caramel bumbu tapi kok bau dan pait sekali..," tulis Kusuma Wardani pada 9 September 2019.

Ia langsung muntah dan penasaran apa yang bau dan pahit itu kotoran atau bumbu. Ia lalu membedah usus itu dengan menggunting usus tersebut. Ternyata di dalamnya berisi kotoran sapi.

Perempuan itu lalu menghubungi penjual nasi padang. Menurut penjual, ia membeli bumbu di pasar dengan kondisi apa adanya. Setelah minta maaf kepada Kusuma, ia berjanji akan memberi tahu dengan penjualnya.

Dalam unggahan itu, Kusuma Wardani menyertakan tangkapan layar komunikasinya dengan pihak rumah makan padang itu.


Masak Sendiri

Seorang perempuan menceritakan tentang lauk usus berisi kotoran sapi (Dok.Facebook/Kusuma Wardani)

Tak berhenti di situ, Kusuma Wardani juga kembali mengunggah sebuah video nasi padang yang berisi kotoran sapi. Video tersebut diunggahnya pada 15 September 2019.

"Dalam unggahan itu, Kusuma Wardani menyertakan tangkapan layar komunikasinya dengan pihak rumah makan," jelas Kusuma.

"Setelah saya eksekusi itu makanan tetap ususnya dengan model yang sama dan dengan tali rafia yang sm yaitu warna item coba warna pink kan jadi unyu unyu🤣🤣🤣🤣🤣," lanjut Kusuma.

Lewat unggahan tersebut, ia berpesan jika suka usus sapi agar lebih baik masak sendiri. Ia tak ingin kejadian yang dialaminya terjadi pada orang lain.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya