Juventus Ingin Tambah Kontrak Higuain

Juventus cukup puas dengan kontribusi Higuain di awal musim 2019-2020 sehingga ingin menambah kontraknya.

oleh Liputan6.com diperbarui 23 Sep 2019, 08:50 WIB
Striker Juventus, Gonzalo Higuain, berusaha melewati bek Fiorentina, German Pezzella, pada laga Serie A di Stadion Artemio Franchi, Florence, Sabtu (14/9). Kedua klub bermain imbang 0-0. (AFP/Vincenzo Pinto)

Liputan6.com, Turin- Juventus rupanya puas dengan kinerja Gonzalo Higuain. Si Nyonya Tua berencana memberikan kontrak baru untuk sang striker dalam waktu dekat ini.

Higuain sendiri baru saja kembali ke Turin. Musim lalu ia dipinjamkan ke dua klub, yaitu AC Milan dan Chelsea.

Sempat diragukan bisa menembus tim utama Juventus, sang striker ternyata diberikan kesempatan oleh Higuain. Sejauh ini ia menunjukkan performa yang apik di lini serang Si Nyonya Tua.

Calciomercato mengklaim bahwa manajemen Juventus sangat puas dengan performa sang striker. Untuk itu mereka ingin memperpanjang kontrak eks Real Madrid tersebut.

Menurut laporan tersebut, kontrak Higuain di Juventus sudah mulai menipis.

Sang pemain terikat kontrak di Turin hingga tahun 2021. Untuk itu musim depan akan menjadi musim terakhirnya di Juventus.

Sarri merasa bahwa sang striker layak mendapatkan kontrak baru, karena ia menilai sang striker sudah memberikan kontribusi yang baik untuk lini serang Juventus.


Jangka Pendek

Peyerang Juventus, Gonzalo Higuain (AFP/Marco Bertorello)

Menurut laporan tersebut, agen Higuain akan segera diundang ke Turin untuk menegosiasikan kontrak baru.

Laporan itu mengklaim bahwa sang striker bakal mendapatkan kontrak baru dengan jangka pendek. Hal ini dikarenakan usianya yang sudah tidak muda lagi.

Agen Higuain sendiri diberitakan menyanggupi ajakan tersebut, namun mereka mengupayakan agar sang striker mendapatkan kontrak yang lebih panjang.

Disadur dari Bola.net (Penulis Serafin Unus Pasi)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya