Liputan6.com, Jakarta - Kabar duka tengah menyelimuti keluarga besar Moza Pramita. Ayah mertuanya, Arifin M. Siregar, mengembuskan napas terakhirnya pada Senin (23/9/2019).
Melalui Instagram Story, Moza Pramita, mengucapkan kesedihannya atas kepergian sang mertua yang dikenal sebagai mantan Gubernur Bank Indonesia di era Orba dan juga mantan Dubes RI untuk Amerika Serikat itu.
Baca Juga
Advertisement
"-Allaahumaghfirlahu warhamhu wa' aafihii wa' fu anhu- Innalillaahi wa Inna Ilaihi Roojiun. Telah berpulang ke Rahmatullah yang tercinta.. Haji Dr. Arifin Mohamad Siregar Bin Maskud Siregar Senin, 23 September 2019 pukul 18.01 WIB," tulis Moza Pramita.
Arifin M. Siregar meninggal dunia di Rumah Sakit Medistra, Jakarta. Dan almarhum dibawa ke rumah duka di kawasan Pejaten Barat.
Dimakamkan di San Diego Hills
Melalui Instagram Story yang sama, presenter acara televisi ini menjelaskan pemakaman sang ayah mertua.
"Akan dimakamkan di San Diego Hill Selasa, 24 September 2019," tambahnya.
Advertisement
Mantan Gubernur BI
Mengutip Wikepedia, Arifin Mohamed Siregar atau dikenal sebagai Arifin M. Siregar menutup mata untuk selama-lamanya di usia 85 tahun. Ia adalah tokoh politik Indonesia.
Selama pemerintahan Presiden Soeharto, Arifin M. Siregar pernah menjabat sebagai Menteri Perdagangan Indonesia, dan juga Gubernur Bank Indonesia (BI). Termasuk Dubes RI untuk Amerika Serikat.