3 Calon Pengganti Unai Emery di Kursi Pelatih Arsenal

Kontrak Unai Emery bersama Arsenal akan habis akhir musim ini, spekulasi bermunculan terkait masa depan pelatih asal Spanyol ini.

oleh Windi Wicaksono diperbarui 28 Sep 2019, 07:00 WIB
Pelatih Arsenal, Unai Emery, kontraknya akan habis pada akhir musim ini. (AFP/Glyn Kirk)

Liputan6.com, London - Unai Emery sudah berada di tahun terakhir kontraknya sebagai pelatih Arsenal. Sejauh ini, manajemen The Gunners belum menawarkan perpanjangan kontrak.

Spekulasi muncul bahwa Arsenal bakal mendepak Emery akhir musim ini. Namun, potensi pemecatan juga terbuka apabila performa Granit Xhaka dan kawan-kawan tak sesuai ekspektasi.

Target Arsenal adalah finis empat besar di Liga Inggris musim ini, agar tiket ke Liga Champions musim depan bisa diamankan. Bila itu yang terjadi, sesungguhnya tawaran perpanjangan kontrak pun belum tentu diberikan klub London Utara itu kepada Emery.

Mungkin apabila The Gunners meraih satu trofi baru, manajemen bakal memberi pengecualian. Sebab, Arsenal memang amat ingin menambah koleksi di lemari pialanya.

Spekulasi lain menyebut bahwa Arsenal sebenarnya tidak berencana memperpanjang kontrak pelatih asal Spanyol tersebut. Itu terlihat sejak awal saat Emery hanya diberikan kontrak dua tahun.

Beberapa nama pun muncul sebagai calon pengganti Emery di kursi pelatih Arsenal. Berikut daftar 3 pelatih yang berpotensi jadi suksesor Emery, seperti dilansir Sportskeeda.


1. Massimiliano Allegri

Mantan pelatih Juventus, Massimiliano Allegri, dikaitkan dengan Arsenal. (AFP / Miguel Medina)

Menyusul kepergian Arsene Wenger, setiap penggemar Arsenal di luar sana ingin Massimiliano Allegri mengambil alih Arsenal. Tetapi, sayangnya itu tidak juga terwujud.

Namun, dengan status pelatih asal Italia itu sekarang sebagai pengangguran, kans Allegri merapat mulai terbuka. Allegri sendiri amat berhasrat melatih klub Liga Inggris.

Rekam jejak Allegri sebagai pelatih Juventus dan AC Milan patut dikedepankan Arsenal. Allegri juga senang memakai pemain muda, dan cocok dengan filosofi yang diterapkan Arsenal sejak lama.


2. Jose Mourinho

Jose Mourinho ketika masih menangani Manchester United. (AFP/Ben Stansall)

Jose Mourinho menjadi manajer Arsenal akan menjadi salah satu kesepakatan paling kontroversial dalam sejarah sepak bola Inggris. Tapi, The Gunners mungkin perlu pelatih seperti Mourinho.

Pelatih asal Portugal itu dikenal bertangan dingin, bukan hanya di kompetisi domestik, tapi juga di Eropa dengan sederet trofi bergengsi yang pernah dia raih. Yang menarik, Mourinho pernah menangani dua rival Arsenal, Chelsea dan Manchester United.

Status itu mungkin bisa dikesampingkan demi kepentingan klub. Suporter Arsenal juga terbelah dalam menghadapi rumor Mourinho ini, mengingat gaya, sikap, dan kepribadian pelatih berusia 56 tahun ini.

 


3. Laurent Blanc

Laurent Blanc pernah sukses sebagai Paris Saint-Germain (PSG). (AFP PHOTO / Loic Venance)

Laurent Blanc tidak melatih sejak 2016 atau setelah dia meninggalkan Paris Saint-Germain (PSG). Tiga tahun menangani PSG, Blanc dinilai sukses.

Total 11 trofi dia menangkan ketika membesut klub berjulukan Les Parisiens tersebut. Torehan itu bisa menjadi dasar Arsenal merekrut Blanc, mengingat dia juga pelatih dengan ide-ide yang jelas.

Selain itu, The Gunners dikenal doyan memboyong pemain asal Prancis. Fakta Blanc berasal dari Prancis membuat peluang menggaet bintang-bintang Les Bleus terbuka lebar.

Saksikan video pilihan di bawah ini

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya