Kalah Lawan Liverpool, Manajer Sheffield Malah Kecam Kiper MU

The Blades mendapatkan tugas yang sulit di pekan ketujuh Liga Inggris ini. Mereka harus menjamu salah satu unggulan juara, Liverpool di markas sendiri sore tadi.

oleh Liputan6.com diperbarui 29 Sep 2019, 09:10 WIB
Gelandang Liverpool, Georginio Wijnaldum mencetak gol kemenangan timnya ke gawang Sheffield United. (PAUL ELLIS / AFP)

Liputan6.com, Sheffield - Chris Wilder sangat kecewa usai kalah dari Liverpool, 0-1, Sabtu (28/9/2019). Manajer Sheffield United itu menyebut kekalahan disebabkan karena performa kiper pinjaman asal MU, Dean Henderson yang kurang maksimal.

The Blades mendapatkan tugas yang sulit di pekan ketujuh Liga Inggris ini. Mereka harus menjamu salah satu unggulan juara, Liverpool di markas sendiri sore tadi.

Pada laga itu, Sheffield tampil dengan sangat baik dan berhasil membuat Liverpool frustrasi. Namun sayang di pertengahan babak kedua, Henderson melakukan blunder saat mengantisipasi tembakan keras Wijnaldum, sehingga timnya kalah dengan skor 0-1.

Wilder mengaku cukup kecewa dengan kesalahan yang dibuat oleh Henderson itu. "Jika dia ingin menjadi pesepak bola profesional, maka ia akan menghadapi hal-hal seperti ini," ujar Wilder yang dikutip BBC Sports.

"Jika ia ingin bermain untuk tim top dan jika ia ingin bermain untuk [Timnas] Inggris, maka dia harus bermain lebih baik lagi. Ia seharusnya lebih berkonsentrasi lagi."

"Ini adalah hari yang mengecewakan untuknya. Saya tidak akan membelanya hari ini, karena dia harus bermain lebih baik lagi."

 


Kecewa

Ekspresi pemain Liverpool, Jordan Henderson, setelah laga melawan Sheffield United, Sabtu (28/9/2019). (AFP/Paul Ellis)

Wilder juga kecewa timnya gagal menang di laga ini, karena menurutnya ini kesempatan emas untuk mencuri poin dari sang pemuncak klasemen.

"Saya tidak terganggu dengan masalah harga diri, tetapi saya terganggu dengan hasil pertandingan hari ini. Liverpool tengah bermain kurang baik hari ini, dan kami kehilangan kesempatan untuk mencuri poin."

"Kami memiliki beberapa momen bagus, namun kami tidak memanfaatkannya dengan baik. Poin adalah hal terpenting dari sebuah pertandingan dan hari ini kami gagal mendapatkan poin yang pantas kami dapatkan."

Sumber: BBC

Disadur dari Bola.net (penulis Serafin Unus, published 28/9/2019)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya