Liputan6.com, Jakarta - Pemprov DKI Jakarta masih mengirimkan bantuan ambulans ke lokasi demo di depan DPR/MPR. Bedanya, petugas ambulans didampingi satpol PP agar kekerasan yang terjadi sebelumnya tidak terulang lagi.
"Sekarang untuk penanganannya kita mendampingi mereka dengan petugas satpol PP. Jadi petugas-petugas kita mendampingi ambulans," kata Anies di Balai Kota Jakarta, Senin (30/9/2019).
Advertisement
Anies memastikan, petugas kesehatan yang membantu apabila ada korban jatuh sakit di lokasi demo bertugas sesuai aturan. Pernyataan itu dilontarkan Anies untuk menegaskan tudingan yang sempat dituduhkan yakni ambulans DKI membawa batu untuk pendemo.
"Petugas kami yang bertugas mengikuti SOP, tertib kok," katanya.
Selain itu, Mantan Mendikbud itu menyebut pengiriman ambulans bukan hal baru oleh Pemprov DKI. Setiap ada event baik olahraga maupun event lain yang ada permintaan maka DKI akan mengirimkan.
"Begini perlu dicatat bahwa Pemprov DKI mengirimkan ambulans itu berdasarkan permintaan Polda. Jadi kalau kita mengirimkan bukan inisiatif kita sendiri saja," katanya