Dukungan Istri untuk Rano Karno yang Dilantik Jadi Anggota DPR RI

Istri Rano Karno, ikut memberi dukungan kepada suaminya.

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 01 Okt 2019, 11:32 WIB
Istri Rano Karno, ikut memberi dukungan kepada suaminya.(Dok.Instagram/@si.rano/https://www.instagram.com/p/B3Dec5nh5mw/Komarudin)

Liputan6.com, Jakarta - Setelah sempat memangku jabatan sebagai Gubernur Banten, Rano Karno kembali berkiprah di dunia politik. Kini, ia telah menjadi anggota DPR RI periode 2019-2024.

Rano Karno yang menjadi anggota DPR RI dari PDIP melalui Dapil Banten III, tampak gembira pada hari pelantikan anggota DPR RI yang dilangsungkan pada Selasa (1/10/2019).

Kebahagiaan pun bertambah tatkala Dewi Indriati, istri Rano Karno, ikut memberi dukungan kepada suaminya. Bahkan, sang istri mengunggah foto dirinya dan pemeran Si Doel itu sedang berdiri berdampingan.

"Bismillah..semoga semua dilancarkan.. dimudahkan. Dan di ridhoi oleh NYA.. Amin..❤," tulis Dewi Indriati melalui akun Instagram @dewiranokarno, sebagai keterangan foto. 

 


Komentar Rekan Artis

Rano Karno (Nurwahyunan).

Beberapa selebriti pun ikut menyampaikan doa dan selamat kepada Dewi Indriati atas terpilihnya Rano Karno sebagai anggota DPR RI.

"Selamat ya Abang... insya Allah selalu Amanah dalam ridho Allah SWT, aamiin YRA 🙏🙏🙏," tulis aktris Ranty Purnamasari.

"Selamat ya bu..semoga bisa bermanfaat buat suara Rakyat ..Amiin😍😍😍😍," kata Suty Karno.

"💐Selamat ya atas pelantikannya hari ini😇💐," ujar Nia Daniaty.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya