Liputan6.com, Jakarta - Barbie Kumalasari kerap bikin heboh dengan pengakuan-pengakuannya yang kontroversial. Pertama, istri Galih Ginanjar ini pernah melakukan operasi plastik hingga miliaran rupiah.
Selain itu, Barbie Kumalasari juga mengaku memiliki berlian senilai 30 karat. Yang terbaru, ia menyebut pernah tinggal di Amerika Serikat.
Dengan segala pengakuannya ini, Uya Kuya pun penasaran. Berapa harta kekayaan yang dimiliki oleh pemeran Ijah di sinetron Bidadari tersebut.
Baca Juga
Advertisement
"Sorry nih Ber. Kalau lu orang kaya. Lu punya duit, atau deposito atau whatever, berapa jumlahnya?" tanya Uya Kuya pada Barbie Kumalasari, dalam kanal YouTube nya.
Berangkat dari rasa penasaran itu, Uya Kuya menantang Barbie Kumalasari menunjukkan saldo di kartu ATM nya. Dan hasilnya pun cukup membuat Uya Kuya terkejut.
Rp 3,1 Miliar
Saldo di kartu ATM nya yang pertama terdapat Rp. 1,6 miliar. Tak berhenti di situ saja, Barbie Kumalasari menunjukkan saldo di ATM-nya yang kedua.
Nominalnya pun tak kalah mengejutkan. Di kartu ATM kedua, artis berambut blonde ini memiliki saldo sebesar Rp 1,5 miliar. Jika ditotal, ia memiliki uang senilai Rp 3,1 miliar.
Advertisement
Sumber Usaha
Setelah memperlihatkan saldo di dua kartu ATM nya, Barbie Kumalasari menjelaskan kepada Uya Kuya sumber harta kekayaannya.
"Gue punya banyak usaha contoh, showroom mobil, ada jual beli berlian. Terus gue ada bisnis sama teman gue yang lain. Ada kosmetik, ada klinik kecantikan. Gue income-nya enggak cuma satu," ia menerangkan.