Jatuh dari Kereta, Pria Tewas Seketika

Korban yang kemudian diketahui sebagai warga Manahan, Solo, diduga terpeleset dan terjatuh dari kereta pengangkut minyak yang ditumpanginya.

oleh Liputan6 diperbarui 04 Jun 2012, 06:02 WIB
Liputan6.com, Solo: Penduduk Kampung Tegalharjo, Jebres, Solo, Jawa Tengah, belum lama ini dikejutkan dengan insiden kecelakaan yang menewaskan seorang pria. Korban tewas mengenaskan akibat terseret kereta pengangkut minyak, tak jauh dari Jembatan Ringin Semar, Jebres.

Polisi langsung menggelar pemeriksaan dan mencari tanda pengenal korban. Diketahui kemudian, korban bernama Hadi Prasetyo asal Manahan, Solo. Berdasarkan pemeriksaan, polisi menduga korban sempat menumpang kereta pengangkut minyak itu dan terjatuh.

Hingga Ahad (3/6) petang, polisi masih melanjutkan penyelidikan, termasuk meminta keterangan dari beberapa teman korban yang saat kecelakaan terjadi sedang bersamanya. Sedangkan jasad korban telah dibawa ke ruang forensik Rumah Sakit Muwardi, Surakarta.(ANS)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya