Luncurkan Buku, Mantan Dirut BRI Bagi Pengalaman Puluhan Tahun Berkarier

Asmawi Syam meluncurkan buku pertamanya yang berjudul Leadership in Practice: Apa Kata Asmawi Syam

oleh Athika Rahma diperbarui 08 Okt 2019, 15:19 WIB
Mantan Direktur Utama PT Bank Rakyat Indonesia ([BRI], Asmawi Syam, meluncurkan buku pertamanya yang berjudul Leadership in Practice: Apa Kata Asmawi Syam, berkolaborasi dengan Guru Besar Universitas Indonesia Profesor Rhenald Kasali. (Liputan6.com/Athika Rahma)

Liputan6.com, Jakarta - Mantan Direktur Utama PT Bank Rakyat Indonesia (BRI), Asmawi Syam, meluncurkan buku pertamanya yang berjudul Leadership in Practice: Apa Kata Asmawi Syam, berkolaborasi dengan Guru Besar Universitas Indonesia Profesor Rhenald Kasali.

Peluncuran buku ini diadakan di Jakarta, Selasa (08/10/2019) dan dihadiri oleh Wakil Presiden RI Jusuf Kalla. Di dalam buku ini, Asmawi Syam menguraikan bagaimana perjalanan kariernya selama 37 tahun dari staf hingga menjadi CEO di Bank BRI.

"Buku ini adalah hasil konvergensi dari dua expertise yang berbeda. Profesor Rhenald adalah seorang pakar dan guru besar ilmu manajemen, sedangkan saya adalah praktisi perbankan. Dipertemukan dalam buku Leadership in Practice ini," tutur Asmawi Syam di Jakarta, Selasa (08/10/2019).

Asmawi Syam menjadi sosok penting dalam perjalanan bisnis BRI. Misalnya, saat meluncurkan kartu kredit perdana. Asmawi juga berperan penting saat BRI masuk ke industri strategis dengan mendanai proyek di PT Dirgantara Indonesia dan PT Pindad serta membantu program transformasi PT KAI.

Selain itu, Asmawi juga turut berperan dalam meluncurkan satellite banking pertama di dunia, BRIsat, yang kini menjadi backbone program digitalisasi BRI.

Sebelumnya, Asmawi pernah menjabat sebagai CEO di PT Askrindo dan PT Jiwasraya. Sedangkan saat ini, dirinya menjabat sebagai Komisaris Utama PT Bank Tabungan Negara (BTN) Tbk.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:


Pujian Rhenald Kasali

Rhenald Kasali saat peluncuran bukunya yang berjudul Disruption: Menghadapi Lawan-Lawan Tak Kelihatan dalam Peradaban Uber. (Liputan6.com/ Agustinus Mario Damar)

Sementara, Rhenald menyatakan, buku Leadership in Practice ini berisi kristalisasi pengalaman dari seorang bankir senior yang cakap dalam menyusun ide, roadmap dan eksekusi.

"Tidak banyak pemimpin yang memiliki kemampuan semacam ini," ujar Rhenald.

Buku ini ditulis untuk berbagi pengalaman kepada para profesional, termasuk generasi milenial yang tengah merintis karier agar bisa berkontribusi optimal bagi perusahaan.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya