Replika Kepala Terpenggal Jared Leto Buatan Gucci Seharga Rp155 Juta Dicuri

Jared Leto meyakini jika replika kepalanya dicuri oleh seseorang.

oleh Komarudin diperbarui 10 Okt 2019, 09:03 WIB
Jared Leto dengan replika kepalanya (Dok.Instagram/@jaredleto/https://www.instagram.com/p/BxKWP09F6KQ/Komarudin)

Liputan6.com, Jakarta - Jared Leto menduga seseorang telah mencuri replika kepalanya yang dibuat oleh Gucci. Ia sempat menggunakan replika tersebut sebagai aksesori saat Met Gala pada Mei 2019 lalu.

Kepada GC, Jared berkata bahwa seseorang telah mencurinya. Jika ada orang di luar sana yang menemukannya bawa ke store Gucci terdekat untuk ditukar dengan sepatu kets kotor.

Tidak murah, untuk membuat replika lilin membutuhkan biaya sekitar 11 ribu dolar atau Rp155 juta.

Saat tampil di Met Gala itu, Jared mengenakan gaun merah sutra lengan panjang yang berliannya menutupi dada dan tubuhnya. Seniman itu tampak seperti seorang pendeta.

Sutradara kreatif Gucci, Alessandro Michele yang berteman dekat dengan Jared mengatakan, Jared telah bermitra dengan merek mewah itu berkali-kali.

"Aku tak bisa memberi tahu Anda betapa bersyukurnya aku menjadi bagian dari keluarga besar Italia," kata Jared Leto, seperti dikutip dari Metro, Rabu, 9 Oktober 2019.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:


Merasa Beruntung

Jared Leto memegang replika potongan kepalanya sendiri saat menghadiri pergelaran Met Gala di New York, Amerika Serikat (AS), Senin (6/5/2019). Inspirasi Leto membawa kepala terputus datang dari pergelaran busana Gucci dalam fashion show koleksinya tahun lalu. (Neilson Barnard/Getty Images/AFP)

Pemain Blade Runner 2049 merasa sungguh beruntung bekerja dengan direktur kreatif serta kru seniman dan beraneka ragam pengrajin. Jared bergabung dengan Gucci untuk membantunya terlihat sempurna untuk turnya bersama bandnya Thirty Seconds to Mars.

"Kami melihat foto, sketsa, kain, warna," kata penyanyi tentang bagaimana ia mencapai desainnya.

"Ketika Anda bekerja dengan Alessandro dan timnya, itu merupakan petualangan, yang selalu menginspirasi, dan prosesnya penuh dengan semangat dan kreativitas," tandasnya.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya