Liputan6.com, Jakarta - Gempa hari ini menggoyang sejumlah wilayah Indonesia. Hingga pukul 20.15 WIB, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mencatat lindu terjadi di Gunung Sitoli dan Nias Utara, Provinsi Sumatera Utara, serta Kecamatan Bula dan Kairatu, Kabupaten Seram, Provinsi Maluku.
Dari dua provinsi yang digoyang gempa hari ini, Kamis (16/10/2019), lindu terbanyak terjadi di Provinsi Maluku.
Advertisement
Hingga berita ini diturunkan, belum ada keterangan resmi dari BMKG terkait potensi gempa maupun dampak kerusakan bangunan yang ditimbulkan.
Berikut deretan gempa hari ini yang mengguncang wilayah Indonesia:
* Dapatkan pulsa gratis senilai Rp10 juta dengan download aplikasi terbaru Liputan6.com mulai 11-31 Oktober 2019 di tautan ini untuk Android dan di sini untuk iOS
Saksikan video pilihan di bawah ini:
Gempa Ambon
Gempa pertama terjadi di Kota Ambon. Lindu mangitudo 3,4 terjadi pada pukul 03:57:17 WIB. Pusat gempa terjadi di darat.
Sementara, lokasi gempa berada di 17 km timur laut Kota Ambon dengan kedalaman 10 kilometer.
Ada pun titik koordinat gempa terletak pada 3,61 Lintang Selatan dan 128,28 Bujur Timur.
Gempa juga terjadi di kota ini pada pukul 13:03:23 WIB. Gempa bermagnitudo 2,4 itu berpusat di darat atau sekitar 6 km bagian barat Ambon. Kedalaman 10 kilometer.
Lewat laman resminya, BMKG mengungkap lokasi gempa terletak pada 3,69 LS dan 128,11 BT.
Advertisement
Gempa Nias Utara
Kurang lebih 5 jam kemudian, Kabupaten Nias Utara diguncang gempa. Lindu terjadi pada pukul 09:18:22 WIB.
Gempa yang mengguncang dengan magnitudo 4,8 berpusat di laut. Atau sekitar 43 km barat daya Nias Utara.
Lokasi gempa terletak pada koordinat 1,26 LU dan 97,01 BT.
Gempa selanjutnya juga terjadi pukul 14:30:39 WIB. Gempa bermagnitudo 4,4, itu berpusat di laut atau sekitar 38 km barat daya Nias Utara dengan kedalaman 25 kilometer.
Sementara, lokasi lindu terletak pada koordinat 1,29 LU dan 97,05 BT.
Gempa di Kecamatan Bula
Bula sebuah kecamatan di Kabupaten Seram Bagian Timur, Maluku. Gempa magnitudo 4,6 terjadi pada pukul 09:25:32 WIB.
Pusat gempa berada di laut atau sekitar 26 km timur Bula dengan kedalaman 108 Km.
Sedangkan lokasi lindu terletak pada koordinat 3,12 LS dan 130,73 BT.
Advertisement
Gempa Kairatu
Kairatu sebuah kecamatan di Kabupaten Seram Bagian Barat, Maluku. Gempa magnitudo 2,4 menggoyang kota ini pada pukul 18:06:18 WIB.
Pusat gempa berada di laut atau sekitar 2 km selatan Kairatu dengan kedalaman 10 kilometer.
Lokasi lindu terletak pada koordinat 3,36 LS dan 128,36 BT.