Liputan6.com, Odense - Ganda putra Indonesia Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan tanpa kesulitan mencapai semifinal Denmark Open 2019. Bertanding di Odense Sportspark, keduanya mengalahkan Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe (Jepang) 21-15, 21-14, Jumat (18/10/2019).
Ahsan/Hendra mengikuti jejak kompatriot Kevin Sanjaya/Marcus Gideon yang terlebih dahulu melaju. Seperti rekan senegara, unggulan dua Denmark Open 2019 itu juga tidak membutuhkan 30 menit untuk meraih kemenangan.
Advertisement
Endo/Watanabe hanya mampu mengimbangi 3-3 pada awal pertandingan. Setelah itu Ahsan/Hendra melaju mendulang poin dan mengamankan gim pertama.
Lawan kemudian memberikan sedikit perlawanan di gim kedua. Sempat tertinggal, Endo/Watanabe mengejar Ahsan/Hendra hingga 6-6 dan menjaga selisih satu angka hingga 9-10.
Namun, setelah itu Ahsan/Hendra kembali tidak terbendung. Mereka pun mengamankan tempat di semifinal Denmark Open 2019.
* Dapatkan pulsa gratis senilai Rp10 juta dengan download aplikasi terbaru Liputan6.com mulai 11-31 Oktober 2019 di tautan ini untuk Android dan di sini untuk iOS
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini
Wakil Lain
Indonesia menyisakan tiga wakil lain di Denmark Open 2019. Ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto menghadapi Takeshi Kamura/Keigo Sonoda (Jepang). Pemenang laga ini bakal menghadapi Ahsan/Hendra.
Tunggal putra Tommy Sugiarto meladeni Sitthikom Thammasin (Thailand). Sementara ganda campuran Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti bertemu Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (Tiongkok).
Advertisement