FOTO: Saat Wanita-Wanita Jepang Berkimono di Jalanan

Sejumlah wanita Jepang mengenakan pakaian tradisional berjalan di jalanan setelah menghadiri peragaan busana kimono di Oita.

oleh Johan Fatzry diperbarui 19 Okt 2019, 18:00 WIB
Saat Wanita-Wanita Jepang Berbusana Kimono di Jalanan
Sejumlah wanita Jepang mengenakan pakaian tradisional berjalan di jalanan setelah menghadiri peragaan busana kimono di Oita.
Seorang wanita Jepang tersenyum mengenakan pakaian tradisional saat berjalan di jalan setelah menghadiri peragaan busana kimono di Oita (18/10/2019). Pada zaman sekarang, kimono berbentuk seperti huruf "T", mirip mantel berlengan panjang dan berkerah. (AP Photo/Christophe Ena)
Sejumlah wanita Jepang mengenakan pakaian tradisional saat berjalan di jalan setelah menghadiri peragaan busana kimono di Oita (18/10/2019). Kimono sekarang ini lebih sering dikenakan wanita pada kesempatan istimewa. (AP Photo/Christophe Ena)
Sejumlah wanita Jepang berjalan di jalan setelah menghadiri peragaan busana kimono di Oita (18/10/2019). Sebutan lain untuk kimono adalah gofuku. Istilah gofuku mulanya dipakai untuk menyebut pakaian orang negara Dong Wu yang tiba di Jepang dari daratan China. (AP Photo/Christophe Ena)
Seorang wanita Jepang mengenakan pakaian tradisional saat berjalan di jalan setelah menghadiri peragaan busana kimono di Oita (18/10/2019). Panjang kimono dibuat hingga ke pergelangan kaki. (AP Photo/Christophe Ena)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya