Liputan6.com, Jakarta - Di tengah kesibukannya, Raffi Ahmad memutuskan untuk rehat sejenak dari segala aktivitasnya di dunia hiburan. Suami Nagita Slavina ini bakal berkeliling dunia untuk jangka waktu yang cukup lama.
Raffi Ahmad ingin menghabiskan waktu yang panjang bersama istri, Nagita Slavina, dan buah hati semata wayang, Rafathar Malik Ahmad. Maklum, selama bertahun-tahun presenter kondang ini selalu sibuk bekerja.
Baca Juga
Advertisement
"Aku udah 20 tahun selalu syuting setiap hari di dua sampai tiga tempat. Sekarang sudah nikah, sudah punya anak juga belum berubah, masih sibuk terus," ungkap Raffi Ahmad, di The Pallas, SCBD, Jakarta Selatan, Senin (21/10/2019).
Gara-Gara Iklan
"Gila tiap hari enggak ada waktu sama istri dan anak. Enggak tahu perkembangan istri dan anak, makanya sekarang mau sama mereka sambil istirahat," Raffi Ahmad menyambung pernyataan.
Keinginannya membayar waktu yang terbuang bersama keluarga kian membesar setelah ia melihat sebuah iklan. Menurut dia, iklan tersebut sama persis dengan kehidupannya.
Advertisement
Tak Ingin Terjadi
"Di situ ada laki-laki pekerjaannya membuat jam. Dia bikin jam terus dari bujangan, nikah sampe anaknya besar dan punya cucu," jelas bintang film Love is Cinta ini.
Ketekunan dan kegigihan mengantar pria tersebut menuju kesuksesan. Namun sayang, ia menyia-nyiakan banyak waktunya bersama keluarga. Dan Raffi Ahmad tak ingin itu terjadi padanya.
Bisa Pulih dari Sakit
"Iya, di akhirnya memang dia berhasil, tapi saat dia melihat ke belakang, anak dan istrinya sudah tua, dia kehilangan waktu sama anak dan istrinya itu," ia menjelaskan.
Dengan berlibur bersama keluarga kecilnya ke luar negeri, Raffi Ahmad berharap sakitnya dapat pulih. Seperti diketahui, Raffi Ahmad menderita pembengkakan pita suara.
Advertisement
Perlu Istirahat
Untuk memulihkan penyakitnya, Raffi Ahmad memang disarankan dokter untuk istirahat sementara waktu dari pekerjaannya di dunia hiburan. Dalam sehari saja, ia bisa mengisi lima program acara.
"Sudah cukup sering sebenernya tubuh saya anget. Kan, ini (tenggorokan) sebenarnya luka ya. Jadi kalau kerja dari pagi sampai malam terus tidur sebenernya mendingan, tapi obatnya memang istirahat," ia mengakhiri.