Liputan6.com, Jakarta - Putra Presiden Joko Widodo atau Jokowi, Gibran Rakabuming Raka rencananya hari ini akan mengunjungi kediaman Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.
Hal ini dibenarkan oleh Ketua DPP PDIP Bambang Wuryanto atau Bambang Pacul.
Advertisement
"Iya benar," kata Bambang saat dikonfirmasi, Kamis (24/10/2019) pagi.
Diinformasikan, yang bersangkutan akan hadir sekitar pukul 11.00 WIB di kediaman Megawati di Jalan Teuku Umar, Menteng, Jakarta Pusat.
Namun, Bambang enggan menjelaskan perihal maksud kehadiran putra pertama Jokowi itu. Namun, kuat dugaan kedatangan Gibran terkait dengan rencananya untuk maju dalam Pemilihan Wali Kota Solo 2020 mendatang.
Sementara pantauan di kediaman Megawati, hingga pukul 10.33 WIB belum terlihat kehadiran Gibran. Namun, awak media sudah tampak hadir.
Saksikan video pilihan di bawah ini:
Ikut Pilkada Solo
Sebelumnya, Gibran Rakabuming mendaftar sebagai kader PDI Perjuangan di Kota Solo. Pendaftaran itu juga dengan maksud untuk mengikuti Pilwakot Solo.
Ketua DPP PDIP Ahmad Basarah mengaku belum mengetahui kans Gibran untuk meraih kursi Solo 1. Dia juga belum melihat hasil survei keterpilihan pengusaha martabak itu di Solo.
"Saya belum melihat hasil survei Gibran dalam kontestasi di Kota Solo," ujar Basarah di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Senin (23/9/2019).
Dia menyarankan Gibran melakukan sosialisasi ke masyarakat Solo sebagai pertanda kesungguhan untuk mendaftarkan diri sebagai bakal calon Wali Kota Solo.
"Tentu kita masih memberikan kesempatan kepada Gibran untuk bersosialisasi di masyarakat Solo bahwa ada keinginan dari yang bersangkutan dengan bersungguh-sungguh untuk itu mendaftarkan diri sebagai Wali Kota Solo," jelas Basarah.
Baca Juga
3 Pernyataan Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri soal Pilkada 2024, Sebut Demokrasi Terancam Mati
Megawati Komentari Kekalahan Andika-Hendi di Pilkada Jateng: Kalau Jujur Harusnya Gak Kalah
Megawati Sampaikan Sikap PDIP soal Hasil Pilkada 2024: Jaga Suara dan Kumpulkan Bukti Intimidasi Aparatur Negara
Advertisement