Bos Juventus Ungkap Rencana Beli Pemain Selevel Cristiano Ronaldo Lagi

Pada musim panas 2018, Juventus memboyong Cristiano Ronaldo dari Real Madrid seharga 100 juta euro dan transfer besar seperti itu akan diulangi mereka.

oleh Windi Wicaksono diperbarui 25 Okt 2019, 15:00 WIB
Penyerang Juventus, Cristiano Ronaldo dibeli dari Real Madrid seharga 100 juta euro. (AFP/Marco Bertorello)

Liputan6.com, Turin - Juventus berencana kembali mendatangkan pemain kelas dunia seperti Cristiano Ronaldo. Wakil Presiden Juventus, Pavel Nedved, mengaku klubnya siap untuk transfer tersebut.

Membeli pemain dengan tipikal seperti Cristiano Ronaldo jelas membutuhkan dana besar. Nedved menegaskan komitmen manajemen Juventus meningkatkan kualitas klub.

I Bianconeri mengadakan pertemuan pemegang saham tahunan mereka pada Rabu (24/10/2019), di mana rencana untuk menaikkan dana 300 juta euro melalui peningkatan modal saham telah disetujui.

"Kami selalu siap untuk mengambil setiap kesempatan," kata wakil presiden Nedved, seperti dilansir Tribal Football.

"Kami telah berbicara tentang pengembangan dan kami ingin berkembang di semua lini, di atas semua olahraga, karena itu adalah bagian dari klub Juventus," papar pria asal Republik Ceko ini.


Dua Keuntungan

Wakil Presiden Juventus, Pavel Nedved (Foto: AFP).

"Dan dengan ini, saya pikir saya sudahmengatakan segalanya yang dibutuhkan," beber Nedved.

Pada musim panas 2018, Juventus memboyong Cristiano Ronaldo sebesar 100 juta euro dari Real Madrid. Pembelian itu menuai pujian, karena I Bianconeri mendapat dua keuntungan, di lapangan maupun di luar lapangan.


Daftar Incaran

Paul Pogba, Neymar, dan Kylian Mbappe merupakan sederet pemain top yang masuk daftar incaran Juventus. Tapi, transfer itu kemungkinan baru akan terealisasi pada musim panas 2020.

Saksikan video pilihan di bawah ini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya