Spoiler One Piece 960, Wajah Oden Undang Rasa Penasaran Fans

Kozuki Oden selalu diperlihatkan dalam wujud siluet di sepanjang cerita One Piece pada beberapa bab sebelumnya.

oleh Ruly Riantrisnanto diperbarui 25 Okt 2019, 18:30 WIB
Kozuki Oden selalu diperlihatkan dalam wujud siluet di sepanjang cerita One Piece pada beberapa bab sebelumnya. (Toei)

Liputan6.com, Jakarta - Tak terasa manga One Piece sudah mencapai bab ke-960. Seiring itu juga beberapa karakter kilas balik bermunculan. Salah satunya adalah Kozuki Oden yang disebut setelah Luffy dan kawan-kawan tiba di Wano.

Karakter Kozuki Oden yang sudah tewas ini selalu diperlihatkan dalam wujud siluet di sepanjang cerita One Piece pada beberapa bab sebelumnya. Otomatis, fans jadi ingin tahu seperti apakah wajah asli ayah Momonosuke ini.

Perawakan Kozuki Oden pun masih misterius. Tak ada yang tahu apakah ia merupakan karakter unik di kisah One Piece, atau sekadar tokoh yang tak terlalu menyita perhatian pembaca.

* Dapatkan pulsa gratis senilai jutaan rupiah dengan download aplikasi terbaru Liputan6.com mulai 11-31 Oktober 2019 di tautan ini untuk Android dan di sini untuk iOS


Jadi Sentral Cerita

Kozuki Oden di kisah One Piece. (Sumber: onepiece.fandom.com/ Shueisha)

Diketahui, manga One Piece bab 960 baru akan terbit pada beberapa waktu mendatang. Fans memperkirakan Kozuki Oden bakal menjadi sentral ceritanya. Pasalnya, judul bab tersebut akan membubuhkan nama Kozuki Oden.

Fans juga berharap bab ini akan memperlihatkan wajah asli Oden sekaligus menjelaskan alasan warga Wano seperti membenci dan seolah ingin mengusir Oden saat mereka melihat sosoknya seperti pada bab sebelumnya.


Akazaya Nine

Karakter utama yang biasa muncul dalam manga dan anime One Piece besutan Eiichiro Oda. (Shueisha)

Tentunya, masa lalu Oden akan disampaikan dalam One Piece 960, termasuk pertemuan dengan masing-masing Akazaya Nine.

Inuarashi dan Nekomamushi kala itu datang ke Wano saat Oden masih berusia satu tahun. Masa lalu Oden juga disebut akan terlihat ketika ia masih berada di kapal Gol D Roger.


Kyoshiro

Tak sampai di situ, bab terbaru One Piece nanti diharapkan bakal memperlihatkan sosok Kyoshiro yang dalam bab sebelumnya menjadi orang kepercayaan Orochi dalam membentengi ibukota Bunga.


Hal Lain

Ada juga prediksi dijelaskannya alasan Marco takut menghadapi Yonkou Kaido, serta sosok bernama Witching Hour Boy yang jati dirinya akan diungkap pada bab ini.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya