Adele Kini Makin Langsing, Orang Dekat Bocorkan Rahasianya

Ternyata, awalnya Adele sempat ragu apa ia akan cocok dengan gaya hidup barunya.

oleh Ratnaning Asih diperbarui 29 Okt 2019, 13:00 WIB
Adele (Instagram/ adele)

Liputan6.com, Los Angeles - Adele mengagetkan publik dengan tubuhnya yang makin langsing saat menghadiri pesta ulang tahun Drake, Kamis (24/10/2019) lalu. Tak sedikit yang bertanya-tanya apa rahasia di balik penampilan singset pelantun "Skyfall" tersebut.

Berdasarkan pengakuan orang dekat, Adele ternyata kini sangat getol berolahraga di gym.

“Setelah Adele mulai berolahraga, ia langsung berubah. Ia langsung berubah menjadi orang yang berbeda dengan jalan pikiran berbeda," tutur sang sumber, seperti diwartakan People, Selasa (29/10/2019).

Adele disebutkan juga telah menyewa jasa pelatih pribadi, mengikuti kelas pilates dan juga Rise Nation, yang kabarnya merupakan favorit para selebritas.

 

* Dapatkan pulsa gratis senilai jutaan rupiah dengan download aplikasi terbaru Liputan6.com mulai 11-31 Oktober 2019 di tautan ini untuk Android dan di sini untuk iOS

 


Sempat Ragu

Adele. (Instagram/@adele)

Ternyata, awalnya Adele sempat ragu apa ia akan cocok dengan gaya hidup seperti ini.

"Semula, ia sangat ragu untuk terus melakukan rutinitas olahraganya. Dia seperti mempertanyakan apakah ia bakal cukup menikmatinya dan bisa bertahan," kata sumber ini.

 


Berdedikasi

Adele. (CHRISTOPHER POLK / GETTY IMAGES NORTH AMERICA / AFP)

Untungnya, Adele ternyata bisa menepis keraguan ini. "Dia sangat berdedikasi. Dia terus berolahraga dengan pelatihnya. Dan dia terlihat fantastis," tutur sumber anonim ini menambahkan.

 


Bukan soal Penampilan Semata

Jangan salah sangka. Penyanyi 31 tahun ini tak berolahraga semata-mata demi penampilan atau menurunkan berat badan.


Demi Anak

"Dia ingin menjaga kesehatan demi anaknya, dan walaupun cukup menantang baginya untuk terus menjaga rutinitas olahraganya, dia tetap melakukannya," tutur sumber ini.

Tag Terkait

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya