Vita Alvia adalah penyanyi dangdut jebolan ajang pencarian bakat D'academy 2. Meski asli Banyuwangi, Jawa Timur, pemilik nama asli Riris Vita Alvia kini sudah banyak dikenal para penikmat lagu melayu di Indonesia. (Liputan6.com/IG/@iam_vitaalvia)
Wanita kelahiran Banyuwangi, 3 Mei 1998 ini sempat viral saat menyanyikan lagu fenomenal asal Thailand yang berjudul Wik Wik Wik. Lagu versi Indonesia ini sukses memikat penikmat musik dan telah ditonton hingga lebih dari 3 juta kali penayangan. (Liputan6.com/IG/@iam_vitaalvia)
Selain memiliki suara merdu, Vita juga dikenal memiliki paras wajah yang cantik. Ia juga pintar memadu-padankan busana sehingga terlihat modis dan cantik. (Liputan6.com/IG/@iam_vitaalvia)
Berusia 21 tahun, suara dan penampilannya sudah membuat banyak orang berkesan. Saat liburan di Malioboro, ia memakai kaos hijau yang dipadukan dengan celana hitam, simple dan modis. (Liputan6.com/IG/@iam_vitaalvia)
Wanita asal Banyuwangi ini juga digadang-gadang menjadi saingan Nella Kharisma. Gayanya pun juga tak kalah modis dari pedangdut lainnya. Kini ia tampil anggun dengan dress motif buah cherry. (Liputan6.com/IG/@iam_vitaalvia)