Selain Persiapkan Tim eSports, Ini 6 Kegiatan Santai Ronaldinho setelah Gantung Sepatu

Nama Ronaldinho mulai dikenal ketika membela Gremio. Pada usia 18 tahun, dia langsung menembus tim senior klub. Kariernya terus menanjak kala merumput bersama Barcelona.

oleh Hesti Puji Lestari Diperbarui 02 Nov 2019, 09:10 WIB
Ronaldinho berpose saat difoto dalam peluncuran akademi sepak bola di China (24/2). Akademi sepak bola ini mampu menampung 1000 anak didik. (Handout / Mission Hills / AFP)

Jakarta - Ronaldinho gantung sepatu pada Januari 2018. Meski begitu, legenda Timnas Brasil dan Barcelona tersebut masih menjalankan serangkaian aktivitas yang layak disimak. 

Nama Ronaldinho mulai dikenal ketika membela Gremio. Pada usia 18 tahun, dia langsung menembus tim senior klub. Kariernya terus menanjak kala merumput bersama Barcelona. 

Terbaru, Ronaldinho sempat pamer kesibukannya setelah pensiun dari dunia sepak bola. Dalam unggahan di akun Twitternya beberapa waktu lalu, pria yang kini berusia 39 tahun itu berencana membentuk tim eSports.

Ronaldinho memang menjadi salah satu pencinta olahraga eletronik tersebut. Dalam video pendek itu, Ronaldinho berencana membuat sebuah tim eSports bergenre sepak bola. Nantinya, tim besutannya bisa turut serta dalam setiap agenda yang diadakan FIFA dan PES.

Dia juga sudah memiliki nama yang cocok untuk calon tim eSportnya itu, yakni "R10". Selain sedang mempersiapkan tim eSports besutannya, Ronaldinho juga menjalani masa pensiunnya dengan sangat santai.

Bola.com menghimpun sederet aktivitas santai Ronaldinho setelah memutuskan pensiun dari dunia sepak bola.


1. Menghabiskan Waktu Bersama Sang Buah Hati


2. Mengurus Ronaldinho Akademi


3. Sering Menemani Ibunya


4. Menghabiskan Waktu Bersama Teman-Teman


5. Bermusik


6. Terlibat dalam Berbagai Kegiatan Amal

 

Disadur dari: Bola.com (Penulis: Hesti Puji Lestari/Editor: Yus Mei Sawitri, published 1/11/2019)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya