Menyerah Kejar Liga Inggris, MU Fokus Kompetisi Lain

Ole Gunnar Solskjaer menyebut MU sudah menyerah merebut gelar Liga Inggris. Namun manajer asal Norwegia itu menegaskan MU masih haus gelar di kompetisi lainnya.

oleh Adyaksa Vidi diperbarui 09 Nov 2019, 15:30 WIB
Striker Manchester United (MU) Anthony Martial (tengah) bersama Juan Mata dan Marcus Rashford merayakan gol ke gawang Partizan pada matchday keempat Grup L Liga Europa di Old Trafford, Jumat (8/11/2019) dini hari WIB.(AP Photo/Dave Thompson)

Liputan6.com, Manchester - Ole Gunnar Solskjaer menyebut MU sudah menyerah merebut gelar Liga Inggris. Namun manajer asal Norwegia itu menegaskan MU masih haus gelar di kompetisi lainnya.

MU saat ini masih terpuruk di papan tengah klasemen Liga Inggris. Mereka mengoleksi 13 poin dari 11 laga yang sudah dijalani.

Sementara di dua ajang lain MU tampil lebih bagus. Mereka menembus semifinal Carabao Cup dan juga lolos babak 32 besar Liga Europa.

"Saya tidak mau menyerah memburu trofi yang lain. Kami sudah terlalu jauh untuk juara Liga Inggris sekarang," kata Solskjaer seperti dilansir Standard Sport.

"Kami akan kerahkan segalanya untuk bisa mengangkat piala musim ini. Tetapi kami juga harus meningkatkan performa di liga," ujar legenda MU itu menambahkan.

 

 


Tak Konsisten

Striker Manchester United (MU), Anthony Martial berselebrasi dengan rekannya, Juan Mata dan Marcus Rashford setelah mencetak gol ke gawang Partizan pada matchday keempat Grup L Liga Europa di Old Trafford, Kamis (7/11/2019). MU mengalahkan Partizan Belgrade 3-0. (AP/Dave Thompson)

Di sisi lain Solskjaer menegaskan akan tetap mempercayakan skuat pada pemain muda. Walau ia tahu kekuatan pemain muda MU belum sebanding dengan para pesaing.

"Sangat wajar kami tampil tidak konsisten. Saya pikir kami akan mengambil banyak pelajaran musim ini," ujar Solskjaer.

"Ada masanya sebuah tim terdiri dari pemain muda seperti kami sekarang. Apalagi cedera menambah kerapuhan kami musim ini."


Jadwal

Sabtu, 9 November 2019

19.30 WIB, Chelsea Vs Crystal Palace

22.00 WIB, Burnley Vs West Ham

22.00 WIB, Newcastle Vs Bournemouth

22.00 WIB, Southampton Vs Everton

22.00 WIB, Tottenham Vs Sheffield

Minggu, 10 November 2019

00.30 WIB, Leicester Vs Arsenal

21.00 WIB, MU Vs Brighton

21.00 WIB, Wolverhampton Vs Aston Villa

23.30 WIB, Liverpool Vs Man City

Saksikan video pilihan di bawah ini:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya