Liverpool Vs Manchester City, Guardiola: Kami Datang Bukan untuk Kalah

Manajer Manchester City, Pep Guardiola menegaskan tidak gentar menghadapi laga tandang melawan Liverpool, Minggu (10/11/2019) di Anfield.

oleh Luthfie Febrianto diperbarui 10 Nov 2019, 15:30 WIB
Premier League - Liverpool Vs Manchester City (Bola.com/Adreanus Titus)

Liputan6.com, Liverpool - Manajer Manchester City, Pep Guardiola menegaskan tidak gentar menghadapi laga tandang melawan Liverpool, Minggu (10/11/2019) di Anfield. Pep menegaskan, ia tak pernah datang untuk kalah.

"Saya tak pernah menghadapi pertandingan dengan perasaan minder, atau bahwa saya tidak akan menang. Tidak pernah," ujar Guardiola seperti dilansir Sportskeeda.

Pertarungan melawan Liverpool krusial bagi Manchester City yang telah kalah di dua laga musim ini. Sebagai juara bertahan, The Citizens tidak bisam membiarkan Liverpool nyaman di puncak klasemen.

Sayangnya, Manchester City akan tampil tanpa sejumlah pemain inti di laga nanti. Pep dipastikan tidak dapat memainkan kiper Ederson yang cedera.

Alhasil, manajer asal Spanyol itu bakal menempatkan Claudio Bravo sebagai kiper utama. Selain faktor absennya beberapa pemain kunci, Man City juga tidak diunggulkan karena performa Liverpool yang sedang mentereng.

Dari 11 pertandingan, Liverpool belum tersentuh kekalahan. Pasukan Jurgen Klopp telah mengemas 31 poin, hasil dari 10 kali menang dan 1 imbang.

Guardiola mengakui, dua faktor itu bakal cukup berpengaruh di laga nanti bagi Manchester City. "Jarak enam poin dan permainan mereka yang fantastis. Kami punya banyak masalah dalam soal pemain," katanya.

 

 


Tidak akan Parkir Bus

Manajer Manchester City Pep Guardiola. (Anthony Devlin/AFP)

Lebih lanjut, Guardiola juga mengaku tidak akan memarkir bus saat melawan Liverpool. Sebaliknya, manajer berusia 48 tahun itu menegaskan tetap menargetkan meraih kemenangan.

"Saya tidak akan parkir bus di Anfield. Berpikir bahwa saya akan kalah," ujar Guardiola.

"Selalu, saya berpikir bahwa jika kami dapat melakukan hal spesial seperti yang sudah direncanakan, kami punya kans menang," katanya mengakhiri.


Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya