Liputan6.com, Purwakarta - Bus Bintang Estu T 1682 GB menabrak truk bermuatan semen B 9325 TYT di Tol Cipularang KM 96.800 jalur Jakarta mengarah ke Bandung, di wilayah Purwakarta, Selasa (12/11/2019).
Dalam peristiwa itu, tiga orang mengalami luka berat dan langsung di larikan ke RS MH Thamrin Purwakarta, Jawa Barat.
Baca Juga
Advertisement
Kanit PJR Tol Cipularang Ipda Sujadi mengungkapkan, peristiwa kecelakaan tersebut terjadi sekitar pukul 09.00 WIB. Bermula pada saat kedua kendaraan melaju pada lajur sama di Tol Cipularang.
Bus dikemudikan Adang Sudrajat warga Kampung Sukamaju RT 01/02 Kecamatan Baregbeg Kabupaten Ciamis Jawa Barat, hilang kendali dan menabrak bagian belakang truk yang dikemudikan oleh Dani Suryana warga Kampung Gunung Putri Utara RT 02/09 Gunung Putri Bogor.
"Tidak ada korban jiwa pada peristiwa kecelakaan tersebut, namun 3 penumpang dari bus mengalami luka berat, langsung dilarikan ke RS Thamrin," ujar Sudaji.
Dugaan sementara kecelakaan akibat pengemudi mengantuk saat melintasi jalur tersebut di Tol Cipularang. "Dugaan sementara, sopir bus ini mengantuk akan tetapi lengkapnya setelah olah TKP," katanya.
Simak video pilihan berikut ini: