Kala Said Aqil Sapa Anies Cucu Pahlawan yang Nasionalis

Anies hadir menggunakan pakaian muslim serba putih dan mengenakan peci.

oleh Liputan6.com diperbarui 22 Nov 2019, 04:42 WIB
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengumumkan UMP DKI 2020, Jumat (1/11/2019). (Liputan6.com/ Delvira Chaerani Hutabarat)

Liputan6.com, Jakarta - Gubernur DKI Anies Baswedan menghadiri Maulid Akbar yang diselenggarakan Pengurus Besar Nahdhatul Ulama (PBNU) di Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat.

Anies hadir menggunakan pakaian muslim serba putih dan mengenakan peci. Kehadirannya pun disambut hangat oleh Ketum PBNU Said Aqil Siradj dengan sapaan Sayiidul Habib.

"Gubernur DKI Assayidil Habib, Anies Baswedan, cucu pahlawan nasional AR Baswedan, Arab yang nasionalis," kata Said di Majid Istiqlal, Jakarta Pusat, Kamis (21/11)

Para jamaah NU pun langsung menyambut dengan tepuk tangan. Tidak hanya itu, dia juga menyapa Wakil Presiden Ma'ruf Amin sebagai warga PBNU.

"Mustasyar PBNU yang kebetulan jadi wapres. KH Ma'ruf Amin, yang aslinya Mustasyar itu," sapa Said.

Diketahui dalam acara tersebut dihadiri pula oleh para ustad mulai dari Ustaz Yusuf Mansur, Rais Am PBNU Miftahur Akhyar.

Reporter: Intn Umbari Prihatin

Sumber: Merdeka.com

Saksikan Video Menarik Berikut Ini:

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya