Cara Baru Mitsubishi Puaskan Konsumennya

Dengan jumlah pelanggan yang semakin banyak, PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales pun berkomitmen untuk terus meningkatkan pelayanan.

oleh Septian Pamungkas diperbarui 22 Nov 2019, 14:01 WIB
Mitsubishi One menjadi wajah baru dari layanan purnajual Mitsubishi di Indonesia. (Septian / Liputan6.com)

Liputan6.com, Jakarta - Sejak kelahiran small MPV Xpander, Mitsubishi menjadi salah satu pemain utama di kelas kendaraan penumpang di pasar otomotif Indonesia. Dengan jumlah pelanggan yang semakin banyak, PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales pun berkomitmen untuk terus meningkatkan pelayanan.

Terbaru, MMKSI memperkenalkan Mitsubishi One sebagai wajah baru dari layanan purnajualnya. Mitsubishi One mengusung lima pilar utama, di antaranya One Spirit, One Hospitality Standard, One Service Standard, One Unity, dan One Vision.

"Mitsubishi after sales service adalah komitmen untuk memberikan servis terbaik dari staf berpengalaman yang disesuaikan dengan kebutuhan setiap konsumen. Nilai terpenting yang kami junjung adalah, forward thinking, adalah usaha menempatkan kebutuhan Anda sebagai hal penting bagi kami," terang Eiichiro Hamazaki After Sales Director MMKSI di Jakarta, Jumat (22/11/2019).

Disebutkan, One Spirit memiliki makna semangat memberikan pelayanan terbaik untuk memenuhi kebutuhan konsumen. Sementara One Hospitality Standard, melayani dengan senyum ramah dan tanggap memberikan solusi.

Sedangkan One Service Standard, memastikan konsumen mendapatkan kualitas pelayanan Mitsubishi Motors dengan sistem yang terintegritas dan akurat.

One Unity memiliki makna, kendaraan konsumen akan diperlakukan layaknya kendaraan sendiri oleh para teknisi. Terakhir One Vision, yaitu MMKSI akan terus berinovasi dalam pelayanan dan mencari solusi dalam memenuhi segala kebutuhan konsumen.

 


Produk Baru

Sebagai wujud kesungguhan dalam melayani konsumen, Mitsubishi menghadirkan produk-produk after sales terbaru berupa ban, bulb (bohlam/lampu), baterai (aki), pelumas mesin, engine cleaner & coating, serta instant tire repair kit.

Produk-produk baru ini sudah tersedia di beberapa bengkel resmi Mitsubishi khususnya wilayah Jakarta.

Menyoal harga, ban berkisar Rp1,6 juta hingga Rp 2,2 juta untuk Pajero Sport dan Rp 800 ribu sampai 1,2 juta untuk Xpander. Untuk aki sebesar Rp 1,6 juta (Pajero Sport) dan Rp 800 ribu (Xpander).

Sementara Bulb dipatok Rp 219 ribu, dan pelumas mesin MMGO 0W-20 dijual Rp80 ribuan per liter. Karena engine cleaner & coating, serta instant tire repair kit berstatus soft launching, maka barangnya baru tersedia tahun depan.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya