Liputan6.com, Fujian - Para doktor memindahkan dua lintah hidup dari tenggorokan dan lubang hidung seorang pria, setelah dia mengeluh batuk tanpa henti. Insiden itu terjadi di Provinsi Fujian, China pada Jumat 22 November 2019.
Menurut laporan setempat, seperti dikutip daru IBTimes, Kamis (28/11/2019), pria yang tidak dikenal itu pergi ke Departemen Pernapasan Rumah Sakit Wuping County dan memberi tahu para dokter bahwa menderita batuk berdahak serta berdarah.
Advertisement
Setelah dilakukan CT scan, hasilnya menunjukkan tak ada yang aneh. Dokter kemudian melakukan bronkoskopi, yang mengungkap keberadaan dua lintah hidup dalam tubuhnya.
Lintah 1,2 inci ditemukan di dalam tenggorokan pria itu, yang lain ditemukan di lubang hidung kanannya. Dokter kemudian memberi pria itu anestesi lokal, lalu mengangkat lintah menggunakan pinset.
Beruntung ia pulih.
Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:
Diduga Masuk Tubuh Lewat Air Minum
Dokter mengatakan lintah ada di dalam tubuhnya selama lebih dari dua bulan. Mereka percaya bahwa binatang parasit itu masuk ke tubuhnya saat minum air dari aliran gunung, karena lelaki itu sering bekerja di daerah itu.
"Ketika dia minum air mengandung lintah, kemungkinan besar saat itu binatang tersebut sangat kecil dan tidak terdeteksi oleh mata telanjang. Dalam satu atau dua bulan terakhir, lintah telah menyedot darah pasien dan tumbuh," ujar Direktur Departemen Pernapasan Rumah Sakit Wuping County Dr. Rao Guanyong kepada media.
Advertisement