Jadwal Timnas Indonesia U-22 vs Vietnam, Siaran Langsung Televisi

Timnas Indonesia U-22 masih melaju mulus di SEA Games 2019 cabang sepak bola.

oleh Luthfie Febrianto diperbarui 30 Nov 2019, 17:00 WIB
Selebrasi Timnas Indonesia U-22 setelah Osvaldo Haay mencetak gol kemenangan 2-1 atas Thailand di final Piala AFF U-22 2019, Selasa (26/2/2019). (Bola.com/Zulfirdaus Harahap)

Liputan6.com, Manila - Timnas Indonesia U-22 masih melaju mulus di SEA Games 2019 cabang sepak bola. Pasukan Indra Sjafri menyapu bersih dua laga awal dengan kemenangan.

Timnas Indonesia U-22 menyikat juara bertahan Thailand 2-0 di laga perdana dan Singapura pada laga kedua. Dua hasil positif tersebut membuat Osvaldo Haay dkk. masuk daftar unggulan untuk merebut medali emas.

Namun demikian, Timnas Indonesia U-22 masih harus berjuang lolos dari Grup B. Pada laga ketiga, Garuda Muda sudah ditunggu tim kuat, Vietnam.

Ya, sama seperti timnas Indonesia U-22, Vietnam juga belum kalah di dua laga mereka. Bahkan, Vietnam sukses menggulung Brunei Darussalam dengan skor telak 6-0.

Hal tersebut patut membuat timnas Indonesia U-22 waspada. Jika tidak, kekalahan bakal didapat.

Berikut jadwal timnas Indonesia U-22 selengkapnya.

Saksikan video pilihan berikut ini:


Jadwal Timnas Indonesia

Gelandang Timnas Indonesia U-22, Egy Maulana, menggiring bola saat melawan Singapura U-22 pada laga SEA Games 2019 di Stadion Rizal Memorial, Manila, Kamis (28/11). Indonesia menang 2-0 atas Singapura. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

1 Desember 2019

Jam 19.00 WIB: Vietnam vs Timnas Indonesia U-22 (Stadion Rizal Memorial), RCTI dan TVRI

3 Desember 2019

Jam 19.00 WIB: Timnas Indonesia U-22 vs Brunei Darussalam (Stadion Binan), RCTI dan TVRI

5 Desember 2019

Jam 15.00 WIB: Timnas Indonesia U-22 vs Laos (Stadion Rizal Memorial), RCTI dan TVRI

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya