Senam Poco-Poco, Member Boyband Korea Selatan NCT 127 Pakai Sarung

Masing-masing member boyband Korea Selatan, NCT 127, memakai sarung dengan gaya masing-masing.

oleh Asnida Riani diperbarui 02 Des 2019, 21:02 WIB
Member boyband Korea Selatan NCT 127 pakai sarung. (dok. screenshot IGTV @smtown_idn)

Liputan6.com, Jakarta - Sarung tentu bukanlah satu komponen busana yang asing bagi kebanyakan orang Indonesia. Tapi, jadi lain cerita saat item satu ini dikenakan member boyband Korea Selatan.

Ya, belum lama ini, SM Entertainment Indonesia kembali mengunggah episode terbaru AweSM edisi NCT 127 dengan tagline "Indonesia Banget".

Tak kalah lucu dari video sebelumnya, di mana member NCT 127 kedapatan senam poco-poco, episode kali ini menampilkan empat di antara mereka menjajal memakai sarung.

Di awal video, Johnny memperkenalkan sarung pada penonton. "Ini (memakai sarung) merupakan salah satu tradisi di Indonesia," katanya.

"Katanya, ini (sarung) multifungsi banget. Bisa jadi pengganti celana, bisa juga dipakai sewaktu dingin. Bisa juga dipakai untuk melindungi tubuh dari nyamuk," sambung Johnny.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:


Contohkan Pakai Sarung

Member boyband Korea Selatan NCT 127 pakai sarung. (dok. screenshot IGTV @smtown_idn)

Setelah itu, Johnny dengan lincahnya menyontohkan cara memakai sarung. Diikuti Taeyong, Yuta, dan Haechan yang ditantang untuk memakai sarung dengan gaya mereka masing-masing.

Keempatnya kemudian melakukan beberapa pose bak model dengan mengenakan sarung. Tidak terhenti di situ, mereka juga mencoba menari poco-poco menggunakan sarung walau hanya sebentar.

Warna sarung yang mereka kenakan antara lain hitam, sedikit kehijauan, didominasi abu-abu, juga merah tua dengan corak khas kain Indonesia.

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya