Liputan6.com, Paris - Para ilmuwan tengah melakukan pencarian global tanaman liar untuk dijadikan tanaman pangan. Mereka berharap temuan tersebut dapat meningkatkan pertahanan terhadap penyakit dan perubahan iklim, demikian menurut sebuah penelitian pada Selasa, 3 Desember 2019.
Manusia telah memelihara tanaman liar selama sekitar 10.000 tahun untuk menyediakan makanan, tetapi dengan hal itu mereka telah melakukan pertahanan alami. Demikian dikutip dari Channel News Asia, Selasa (3/12/2019).
Baca Juga
Advertisement
"Kita hidup di dunia yang saling bergantung. Tidak ada satu pun negara atau wilayah yang menampung semua keanekaragaman yang kita butuhkan," kata Chris Cockel, koordinator proyek Crop Wild Relatives di Kew Gardens Millennium Seed Bank.
"Tumbuhan liar dari kelompok tanaman ini, di Amerika, Afrika atau Asia, menjadi sumber ketahanan hama, yang dapat menguntungkan kita semua di masa depan," kata Cockel dalam laporan itu.
Hasil tinggi yang dicari oleh manusia datang dengan biaya lebih sedikit. Keragaman genetik yang biasanya membuat tanaman lebih rentan terhadap hama, penyakit dan jenis kondisi iklim ekstrem yang disebabkan oleh pemanasan global dan pembangunan.
Dengan kembali ke sumber asli tanaman misalnya, beras, kentang, gandum, kacang tanah - para peneliti mengumpulkan sebanyak mungkin varietas benih di 25 negara untuk mengisi celah di simpanan gen yang ada.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Butuh Keberagaman Jenis Tumbuhan
"Kami berusaha mencari keanekaragaman sebanyak mungkin ... populasi berjarak beberapa kilometer saja mungkin secara genetik akan sangat berbeda," kata Luigi Guarino, Direktur Sains dengan Crop Trust, sebuah organisasi nirlaba yang didedikasikan untuk mempromosikan keanekaragaman tanaman.
MSB di Kew Gardens, rumah bagi Royal Botanic Society, sejauh ini telah mendistribusikan hampir 3.300 sampel dari 165 spesies sebagai hasil dari proyek ini.
"Banyak negara kini telah menyadari betapa pentingnya panen tanaman liar - dan sumber yang sangat berharga bagi peternak," kata Cockel.
Proyek penyimpanan benih yang paling terkenal adalah Svalbard Global Seed Vault di mana hampir satu juta sampel sekarang disimpan jauh di dalam es, sekitar 1.300 km dari Kutub Utara.
Advertisement