Timnas Indonesia U-22 vs Brunei di SEA Games 2019, Jadwal Siaran Langsung Televisi

Timnas Indonesia U-22 harus menang besar atas Brunei Darussalam pada laga lanjutan Grup B cabang sepak bola SEA Games 2019.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 03 Des 2019, 16:00 WIB
Para pemain Timnas Indonesia U-22 (kiri ke kanan), Zulfiandi, Saddil Ramdani, Evan Dimas Darmono, Syahrian Abimanyu, Egy Maulana Vikri, dan Firza Andika, saat latihan di Stadion Rizal Memorial, Manila, Rabu (27/11/2019). (Bola.com/Muhammad Iqbal Ichsan)

Liputan6.com, Manila - Timnas Indonesia U-22 akan menghadapi Brunei Darussalam. Laga keempat Grup B SEA Games 2019 tersebut bakal dimainkan di Stadion Binan, Filipina, Selasa (3/12/2019).

Timnas Indonesia U-22 wajib menang besar melawan Brunei. Sebab, di akhir fase grup nanti, Jumat (5/12/2019), tiga negara, yakni Indonesia, Thailand, dan Vietnam memiliki poin yang sama, 12.

Saat ini, Timnas Indonesia U-22 surplus tiga gol. Sedangkan Vietnam surplus 12 gol. Sementara Thailand memiliki suprlus 8 gol.

Pelatih Timnas Indonesia U-22 Indra Sjafri meminta pemain untuk fokus melawan Brunei Darussalam. Ia ingin Evan Dimas dan kolega melupakan hasil kekalahan 1-2 kemarin dari Vietnam.

"Kami tentu akan bermain seperti biasa dan ingin menang melawan Brunei dengan selisih gol sebanyak mungkin. Hal ini karena penentuan lolos dari fase grup bila poin sama yakni dengan sistem selisih gol. Namun kami tidak ingin meremehkan Brunei Darussalam," kata Indra.

Lihat jadwal pertandingan Timnas Indonesia U-22 vs Brunei di halaman selanjutnya.

Saksikan video pilihan berikut ini:


Jadwal Pertandingan

Selasa, 3 Desember 2019

Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia U-22 vs Brunei

Venue: Binan Football Stadium

Live di TVRI dan RCTI


Klasemen Grup B

Klasemen Grup B Sepak Bola SEA Games 2019 matchday ke-3. (Bola.com/Dody Iryawan)

Jadwal Pertandingan Indonesia Lainnya

5 Desember 2019

Jam 15.00 WIB: Timnas Indonesia U-22 vs Laos (Stadion Rizal Memorial), RCTI dan TVRI

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya