Liputan6.com, Jakarta - Kenaikan tarif Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor (BBN-KB) di Jakarta dari 10 persen menjadi 12,5 persen mulai berlaku Rabu, 11 Desember 2019. Hal tersebut membuat sejumlah pabrikan ikut melakukan revisi harga kendaraannya.
Memiliki julukan 'mobil sejuta umat', harga Toyota Avanza tak luput dari perhatian. Memiliki 11 varian, mobil pabrikan otomotif Jepang ini mengalami kenaikan Rp4,1 juta untuk semua tipe.
Baca Juga
Advertisement
Mengalami kenaikan harga, Anton Jimmi Suwandy, Direktur Pemasaran PT Toyota Astra Motor mengaku banyak calon konsumen akhirnya mempercepat pembelian.
"Kalau di Jakarta justru maju, bukan delay. Contohnya di November kemarin banyak SPK yang mengejar harga sebelum kenaikan BBN. Acara Astra Festival, itu kan SPK-nya gede, kalau gak salah Jakarta SPK-nya 1.000 unit selama 3 hari," kata Anton di Jakarta, Kamis (12/12) malam.
Khusus penjualan di bulan November, Anton menegaskan mengalami kenaikan cukup baik dibandingkan Oktober.
"Naiknya lumayan, di Oktober kami jualan kira-kira 28.000, November 29.600, naiknya kira-kira 1.600 unit. Cuma apakah itu semua karena maju (ngejar sebelum naik harga) atau enggak, kami belum lihat sih," ujarnya.
Berikut Daftar Harga Toyota Avanza
Toyota Avanza 1.3 E STD MT Rp 192,7 juta
Toyota Avanza 1.3 E STD AT Rp 203,9 juta
Toyota Avanza 1.3 E MT Rp 195,2 juta
Toyota Avanza 1.3 E AT Rp 206,4 juta
Toyota Avanza 1.3 G MT Rp 213,05 juta
Toyota Avanza 1.3 G AT Rp 223,75 juta
Toyota Avanza 1.5 G MT Rp 225,35 juta
Toyota Avanza 1.3 Veloz MT Rp 219,75 juta
Toyota Avanza 1.3 Veloz AT Rp 231, 55 juta
Toyota Avanza 1.5 Veloz MT Rp 231,75 juta
Toyota Avanza 1.5 Veloz AT Rp 243,55 juta
Advertisement